Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Tol Depok-Antasari Seksi II Telah Dibuka

Tol Depok Antasari (Desari) Seksi II Brigif-Sawangan telah dibuka operasionalnya
Berita - Sabtu, 4 Juli 2020 11:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Tol Depok Antasari (Desari) Seksi II Brigif-Sawangan telah dibuka operasionalnya, Jumat (3/7). Seksi II ruas tol Desari ini merupakan lanjutan dari Seksi I yakni Antasari-Brigif.

Dikutip dari Antaranews,com (3/7), tol Desari Seksi II Brigif-Sawangan memiliki panjang 6,3 kilometer (km) dan berakhir di Jalan Raya Sawangan, Jawa Barat.

BACA JUGA

Tol Desari Seksi II terdiri dari empat gerbang. Yaitu Gerbang Krukut 1, Gerbang Krukut 4, Gerbang Sawangan 1 dan Gerbang Sawangan 4. Namun secara keseluruhan, Tol Desari memiliki panjang 28 km yang terbagi dalam empat tahapan. Yakni, Seksi 1 Antasari-Brigif, Seksi II Brigif-Sawangan, Seksi III Sawangan-Bojonggede, dan Seksi IV Bojonggede-Salabenda.

Ruas tol ini rencananya akan terkoneksi dengan ruas Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta 2 (Cinere-Cimanggis) serta Lingkar Luar Bogor (BORR) dan Jalan Ciawi-Sukabumi.

Saat peresmiannya, ruas tol ini masih digratiskan kepada penggunanya. Harapannya, tol ini dapat mengurai kemacetan yang kerap terjadi di daerah selatan dari DKI Jakarta tersebut.


Tags Terkait :
Tol Desari
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
Tol Japek 2 Akan Dibuka Fungsional Untuk Arus Balik

2 tahun yang lalu


Berita
Rencana Liburan di Pulau Jawa? Ketahui Tarif Tol Trans Jawa Dari Merak Hingga Probolinggo

3 tahun yang lalu


Berita
Tol Depok-Antasari Seksi II Telah Dibuka

4 tahun yang lalu


Berita
Tarif Tol Penghubung Depok-Jakarta Selatan Tak Sampai RP 8 Ribu

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Daihatsu Sigra Kembali Muncul Sebagai Penguasa Segmen LCGC

2 jam yang lalu


Mobil Listrik
BMW Tengah Lakukan Pengujian Pada EV Dengan Desain Radikal

3 jam yang lalu


Berita
Toyota Sediakan Fasilitas Ultra Fast Charging 120 kW Di Mall Ini

5 jam yang lalu


Berita
Mazda Suntik Mati MX-5 Miata 2.0 Liter. Sisakan Versi Mesin 1.5 Liter

7 jam yang lalu


Berita
Aito Diakusisi DFSK Seres, Aito M9 dan M7 Siap Mejeng di GIIAS 2024

20 jam yang lalu