Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Pikap Berbahan Bakar Sampah Plastik Ini Mulai Diuji Di Indonesia

Berita
Senin, 30 November 2020 10:00 WIB
Penulis : Ilham Pratama


Makin berkurangnya kandungan minyak bumi di dunia, berefek pada minimnya cadangan BBM. Kondisi ini diperparah dengan makin banyaknya sampah plastik yang mencemari lingkungan.

Bergerak dari pemikiran tersebut lembaga nirlaba Get Plastic, menginisiasi sebuah perjalanan ramah lingkungan. Caranya dengan menghadirkan mobil berpenggerak sampah plastik berbasis Ford Ranger.

Sejak 2018 Get Plastic mencoba mengembangkan kendaraan menggunakan bahan bakar solar dan bensin yang diperoleh dari pengolahan sampah plastik dengan metode pyrolysis.

BACA JUGA

Dalam rilisnya (29/11), kini inisiasi perjalanan tersebut dilanjutkan dengan menggagas sebuah perjalanan yang lebih panjang bertajuk Demi Ibu Bumi. Demi Ibu Bumi adalah perjalanan ramah lingkungan yang diinisiasi untuk merespons permasalahan-permasalahan lingkungan yang melukai alam (Ibu Bumi).

Untuk menguji kelayakan dan ketahanan bahan bakar, pada tanggal 26-30 November 2020 Get Plastic akan melakukan perjalanan dari Bali-Jakarta. Perjalanan ini dilakukan dengan mengendarai satu mobil yang nantinya akan diisi dengan bahan bakar dari sampah plastik yang sudah diolah.

Perjalanan yang dilakukan juga dibarengi dengan kunjungan Get Plastic ke wilayah-wilayah yang sempat mereka dampingi. Dengan melibatkan beberapa pemuda yang tergabung dalam Get Plastic, mereka juga akan mengisi perjalanan dengan melakukan workshop pengelolaan sampah plastik dengan mesin yang mereka kembangkan secara mandiri.

Perjalanan uji kelayakan (test drive) ini akan menyasar beberapa titik di Indonesia, seperti Desa Pacung, Singaraja, Desa Cluring, Banyuwangi, dan Jakarta.


Tags Terkait :
Get Plastic Pikap Bahan Bakar Sampah
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Pikap Berbahan Bakar Sampah Plastik Ini Mulai Diuji Di Indonesia

3 tahun yang lalu


Berita
Semarang Jadi Kota Keempat Gelaran GIIAS The Series 2024

1 bulan yang lalu


Berita
Shuttle Listrik Toyota Pertama Di Bali

5 bulan yang lalu


Berita
Scuto Paint, Tawarkan Body Work dan Pengecatan Berkualitas OEM dengan Harga Terjangkau

2 tahun yang lalu

Berita
Test Drive BR-V dan City Hatchback di GIIAS, Berkesempatan Mendapat Jutaan Rupiah

2 tahun yang lalu


Berita
Pertamina Lubricants Siapkan 4 Titik Rest Area Mudik Sepanjang Trans Jawa

2 tahun yang lalu


Berita
Suzuki Bakal Merilis Mobil Keluarga Model Terbaru di IIMS 2022, Intip Bocorannya

2 tahun yang lalu


Berita
Jakarta Auto Week 2022 Berikan Promo Buy 1 Get 1 Tiket dan Diskon Untuk Keluarga

2 tahun yang lalu


Terkini

Truk
Apa Itu Truk eTopas SuperPanther ?

7 jam yang lalu


Berita
Keluarkan Rp 70 Miliar, Mazda Bangun Training Center Di PIK 2

9 jam yang lalu


Berita
Hyundai New Tucson Hybrid Terendus Masuk Indonesia. Pake Mesin Santa Fe

9 jam yang lalu


Berita
Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9 Resmi Diperkenalkan, Belum Ada Harga Jualnya

9 jam yang lalu


Berita
Pramudi Angkot Kecebur Sungai Akan Ditindak Tegas

19 jam yang lalu