Mercedes-Benz kembali mengoperasikan pabrik di Wanaherang, BogorJawa Barat, yang selama ini memproduksi beberapa model terbaru untuk penjualan di dalam negeri dan keperluan ekspor.
Kegiatan produksi kembali berjalan efektif mulai awal Juni 2020, selepas Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam usaha pemerintah menanggulangi wabah COVID-19.
"Kami senang dapat memulai kembali aktivitas produksi kendaraan Mercedes-Benz setelah cukup lama terhenti. Ini merupakan wujud komitmen kami untuk terus berkontribusi menjaga Indonesia tetap bergerak dalam memenuhi kebutuhan perekonomian pelanggan di masa transisi ini dengan memastikan pasokan produk kendaraan niaga Mercedes-Benz," ungkap Tim Grieger, Presiden Direktur PT Daimler Commercial Vehicles Manufacturing Indonesia (DCVMI) dalam keterangan resminya, Senin.(13/07)