Setiap pabrik ban, menggunakan bahan khusus untuk menentukan Rubber Compound atau biasa disebut compound untuk membedakan jenis ban yang diproduksinya.
“Compound ini terbuat dari karet alam ataupun karet sintetis yang dicampur dengan berbagai bahan kimia, semisal karbon hitam, belerang, minyak dan lainnya. Dari situlah komposisi ban dengan tingkat kekenyalan yang diinginkan diracik” tutur Zulpata Zainal, On Vehicle Test PT Gajah Tunggal Tbk.
Pada dasarnya ban dibentuk dari paduan beberapa komposisi lapisan compound. Komposisi untuk lapisan dinding bahannya beda dengan bagian telapak ataupun lapisan dalam ban. Racikan komposisi inilah yang kemudian diatur dan dipadukan untuk mendapatkan produk yang sesuai dengan yang dibutuhkan.