Tercatat oleh sejarah, merek asal Cina, DFSK, meluncurkan produk pertamanya di Indonesia pada medio 2017. Bukan SUV, produk pertamanya adalah pick up! Ya, DFSK Super Cab.
Sudah dua tahun usia Super Cab dan kini mobil niaga ringan tersebut jadi kebanggaan DFSK Indonesia. Sebab tahun lalu angka penjualannya membuat senyum merek satu ini.
"Indonesia merupakan negara berkembang yang menjanjikan dan membutuhkan banyak kendaraan komersial untuk bisa menjalankan roda perekonomian," ujar Arviane D. Bahar, PR & Digital Manager PT Sokonindo Automobile (20/2).
Super Cab Sendiri merupakan pick up yang tersedia dalam opsi mesin bensin 1.500 cc dan diesel. Mesin penenggak solarnya itu tentu jadi opsi menarik dalam kelas yang dihuninya bersama Daihatsu Gran Max. Walau standarnya hanya tersedia dalam versi pick up namun dalam jumlah kecil ada Super Cab yang punya full kabin walau hasil karoseri.
Arviane tak memungkiri bahwa segmen mobil niaga ringan memang menggiurkan. Bahkan ia menyebut segmen kendaraan komersial di Indonesia sangat luas pasarnya. Semoga saja hal ini jadi sinyal akan adanya produk baru DFSK di segmen komersial untuk menemani Super Cab.