Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Bersiap, Suzuki XL7 Meluncur Akhir Pekan ini!

LSUV baru dari Suzuki yang menjadi perbincangan hangat beberapa waktu belakangan ini dan wujudnya sudah sering beredar di dunia maya, yakni XL7, dipastikan meluncur di Indonesia akhir pekan ini.
Berita - Senin, 10 Februari 2020 17:40 WIB
Penulis : Imam Ghozali


LSUV baru dari Suzuki yang menjadi perbincangan hangat beberapa waktu belakangan ini dan wujudnya sudah sering beredar di dunia maya, yakni XL7, dipastikan meluncur di Indonesia akhir pekan ini.

Berdasarkan undangan yang diterima oleh redaksi OtoDriver (10/2), PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) selaku APM mobil Suzuki di Indonesia mengundang OtoDriver dan awak media nasional lainnya untuk hadir dalam acara peluncuran Suzuki XL7 pada Sabtu, 15 Februari 2020.

BACA JUGA

Dalam undangan itu disebutkan peluncuran akan dilakukan PT SIS di sebuah hotel di daerah Jakarta Timur. Peluncuran akan dilakukan berbarengan dengan acara Suzuki Fun Day.

Sebelumnya, mobil yang lebih dahulu meluncur di India dengan nama XL6 ini sudah banyak bocorannya beredar luas di dunia maya. Mulai dari wujud, spesifikasi, hingga harga resminya.

Namun dengan banyaknya bocoran terkait mobil berbasis Suzuki Ertiga versi MPV itu, Donny Saputra selaku 4W Marketing Director PT SIS menyebut itu semua bukan informasi resmi dari PT SIS.

"Jadi gini, berkaitan dengan harga yang beredar di media sosial, bukan informasi resmi dari kami. Jadi kami pun belum bisa mempertanggung jawabkan isinya,” ujarnya, ketika diwawancarai di Jakarta Selatan (4/2).

Sebagai informasi dari bocoran yang hingga kini heboh di media sosial disebutkan bahwa LSUV terbaru Suzuki ini bakal dijual ke konsumen dengan harga Rp 230 juta hingga Rp 257 juta.


Tags Terkait :
Suzuki XL7
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
Baterai Lithium Ion Suzuki XL7 Hybrid Aman Hingga 8 Tahun

9 bulan yang lalu


Berita
Ertiga Hybrid GX AT Diminati Konsumen, Segini Skema Kredit Termurahnya

11 bulan yang lalu


Berita
Masa Garansi Baterai Mobil Hybrid Suzuki Ertiga, Grand Vitara dan XL7 Diperpanjang

1 tahun yang lalu


Berita
Ini Keunggulan Teknologi Mild Hybrid Suzuki Yang Jadi Andalan Mereka

10 bulan yang lalu


Berita
Suzuki Berjibaku Dengan Trio Mild Hybrid di Indonesia

10 bulan yang lalu


Berita
Selain Murah, Inilah Empat Keunggulan Suzuki Ertiga Hybrid Yang Tidak Dimiliki Kompetitor

11 bulan yang lalu


First Drive
FIRST DRIVE: Suzuki XL7 Hybrid

11 bulan yang lalu


Berita
Efek Peningkatan Kapasitas Baterai Lithium-Ion Pada Suzuki XL7

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Beli Wuling Berhadiah Air ev dan BinguoEV

11 jam yang lalu


Berita
Awalnya Dilarang Masuk Komplek Pemerintahan, Kini Tesla Model Y Bakal Jadi Mobil Pemerintah China

12 jam yang lalu


Berita
Bekerja Sama Dengan PLN, GAC Aion Bantu Pemerintah Kejar Target 3.000 Unit SPKLU Sepanjang Tahun

12 jam yang lalu


Berita
Geely Perkenalkan Short Blade Battery, Apa Keunggulannya?

12 jam yang lalu


Berita
Daihatsu Sigra Kembali Muncul Sebagai Penguasa Segmen LCGC

19 jam yang lalu