Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Audi A6 Generasi Terbaru Mengaspal, Harga Mulai Rp 1,4 Miliar

Berita
Kamis, 17 September 2020 11:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Audi A6 generasi terbaru resmi meluncur di Indonesia. Mobil ini hadir dalam tiga varian dan dijual mulai dari Rp 1,490 miliar hingga Rp 1,950 miliar dalam keadaan On The Road Jakarta.

Seperti halnya model A8 dan A7 Sportback, A6 juga menggunakan bahasa desain terbaru Audi. Desain ini dicirikan sudut-sudut tajam dan garis yang tegas. Grill singleframe yang lebar dan rendah, lampu utama rata, serta lubang udara yang tampak kekar mempertegas tampilan sporty-nya.

BACA JUGA

Lampu utamanya mengadopsi LED, dengan 5 garis horizontal termasuk lampu daytime running light (DRL) sebagai ciri khas. Fitur lainnya ada headlamp washer untuk membersihkan cover lampu depan.

Geser ke bagian interior, mobil ini dibekali lapisan kulit 'Milano' yang mewah, serta atap panoramik khusus variab Audi  A6 3.0 TFSI quattro. Salah satu nilai jual mobil ini adalah Multi Media Interface (MMI). Sistem yang beroperasi secara digital ini memiliki layar multifungsi berukuran 10,1 inci di bagian atas untuk layar hiburan dan navigasi, serta 8,6 inci di bagian bawah, pada konsol tengah untuk kendali penyejuk kabin dan berbagai pengaturan lain. Fungsi MMI yang digunakan pada All new Audi A6 juga termasuk layar Audi virtual cockpit sebesar 12,3 inci sebagai panel instrumen di balik lingkar kemudi.

Bicara dapur pacu, All New Audi A6 punya dua pilihan mesin, pertama V6 3.000 cc TFSI berbahan bakar bensin pada Audi A6 3.0 TFSI quattro yang mampu menyuguhkan tenaga puncak hingga 340 dk dan torsi maksimal 500 Nm. Mesin itu dikombinasi sistem penggerak empat roda quattro, dengan saluran transmisi otomatik. 7-speed S tronic.

Ada juga mesin berkapasitas 2.000 cc 4 silinder turbo TFSI yang mampu menghasilkan tenaga puncak 190 dk dan torsi maksimal 320 Nm. Tenaga yang dihasilkan disalurkan ke roda depan melalui transmisi otomatis 7-speed S tronic.

Yang menarik, kedua mesin tersebut sudah menganut teknologi mild-hybrid terbaru Audi. Teknologi ini menggunakan belt alternator starter (BAS), yang bekerja bersama-sama baterai lithium-ion berkapasitas 10 Ah.

Berikut harga Audi A6 generasi terbaru On-The Road DKI Jakarta.

A6 2.0 TFSI: Rp 1,490 miliar

A6 3.0 TFSI: Rp 1,950 miliar

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Audi A6
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
GIIAS Surabaya 2024, Hadir Lebih Awal, Megah Dan Komplit

3 bulan yang lalu


Berita
Sedan Berperforma Tinggi Audi Tetap Pertahankan V8 Untuk Tandingi M5 dan AMG

4 bulan yang lalu


Berita
Pertama Dalam Sejarah, Audi Luncurkan 20 Mobil Dalam 2,5 Tahun Ke Depan

1 tahun yang lalu


Berita
Ratusan Ribu Mobil Ditarik Kembali di Korea Selatan, Termasuk Sorento

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga AUDI Terbaru (Juli 2022)

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga AUDI Terbaru (April 2022)

2 tahun yang lalu

Berita
Pertama di Dunia, Audi Hadirkan Teknologi VR Holoride Secara Real Time

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga AUDI Terbaru (Februari 2022)

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Waspada, Arus Kendaraan Di Tol Transjawa Makin Ramai

39 menit yang lalu


Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

10 jam yang lalu


Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

15 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Beri Sinyal Siapkan Mobil Hybrid Rakitan Dalam Negeri

16 jam yang lalu


Berita
Ini Yang Bakal Terjadi Apabila Honda-Nissan-Mitsubishi Merger

16 jam yang lalu