Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

GALERI: Mitsubishi Pajero Sport Facelift Thailand (23 Foto)

New Mitsubishi Pajero Sport resmi dipasarkan di Thailand dengan harga mulai dari Rp 589 juta.
Berita - Kamis, 25 Juli 2019 14:50 WIB
Penulis : Alfons


Model penyegaran untuk SUV bongsor andalan pabrikan tiga berlian, Pajero Sport resmi diperkenalkan di Thailand. Mengusung nama New Mitsubishi Pajero Sport, ubahan di mobil ini memang tidak terlalu banyak.

Ubahan paling mencolok tentu saja bagian mukanya yang sudah mengadopsi bahasa desain 'Dynamic Shield', yang membuat tampang New Pajero Sport sebelas-duabelas jika dibandingkan dengan Triton. Sisanya ubahan-ubahan minor terlihat pada model lampu-lampunya baik bagian depan maupun belakang.

BACA JUGA


Sementara itu untuk interior masih kurang lebih sama dengan model sebelumnya, ubahan terlihat pada penggunaan panel instrumen yang membesar jadi berukuran 8 inci. Untuk fitur-fitur ada tambahan di sisi keselamatan dengan adanya Lane Change Assist (LCA) dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA).

Sementara itu di jantung penggeraknya masih digunakan mesin turbodiesel 2.400 cc 4-silinder dengan kode 4N15 masih dipertahankan. Mesin ini dikawinkan dengan transmisi otomatis 8-percepatan. Di atas kertas output sebesar 181 ps dan torsi 430 Nm dapat dihasilkan.

DI Thailand, Pajero Sport facelift untuk Mitsubishi justru menurunkan harga jualnya dari 1.301-1.544 juta baht (Sekitar Rp 590 – 700 jutaan), menjadi 1.299 juta baht hingga 1.469 juta baht (sekitar Rp 589 - 666 jutaan).

Namun untuk varian 4WD harganya justru naik sedikit lebih mahal, dari 1.544 juta baht setara Rp 700 juta, menjadi 1.599 atau setara Rp 725 jutaan.

Simak penampakan detailnya pada galeri di bawah ini.

Galleri Foto : GALERI: Mitsubishi Pajero Sport Facelift Thailand (23 Foto)


Tags Terkait :
Mitsubishi Pajero Sport
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Ternyata, Ini Kehebatan Mesin Diesel 4N16 Milik Mitsubishi Triton Generasi Terbaru

6 hari yang lalu


Berita
Mitsubishi Targetkan Penjualan Ratusan Unit Selama GIIAS Bandung 2024

1 minggu yang lalu


Teknis
Kenal Lebih dekat Mesin Baru Mitsubishi All New Triton

1 minggu yang lalu


Berita
Triton Varian HD-X Siap Tenggak Berbagai Kualitas BBM Solar Berkat Penyesuaian Komponen Ini

3 minggu yang lalu


Terkini

Tips
Mesin Diesel Euro 4 Masih Aman Tenggak Bio Solar?

31 menit yang lalu


Teknis
Jarak Tempuh Varian All New Hyundai Kona Electric Signature, Kalah Dengan Varian Prime. Mengapa Demikian?

2 jam yang lalu


Berita
Hyundai Creta Terbaru Tertangkap Kamera di Tol Trans Jawa, Ini Bocorannya

11 jam yang lalu


Berita
Honda Malaysia Luncurkan City Special Edition, Bagaimana Dengan Di Indonesia?

17 jam yang lalu


Mobil Listrik
Waduh, Banyak Mobil Listrik Punya APAR Tak Sesuai Peruntukan

21 jam yang lalu