Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Suzuki Ignis Diesel Bermasa Depan Suram

Berita
Selasa, 19 Juni 2018 09:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Suzuki Ignis bermesin diesel tengah eksis sedari dahulu di India. Namun pilihan Ignis penenggak solar tersebut sepertinya menemui masa depan suram. Hal ini pun jadi cukup ironis.

Pasalnya negara yang beribukota di New Delhi ini terkenal akan larisnya mobil bermesin diesel. Seperti yang diwartakan GaadiWaadi, Suzuki India dikabarkan tak mendapat untung dari penjualan Ignis bermesin diesel.

BACA JUGA

Laporan tersebut mengatakan bahwa Ignis diesel segera dihentikan sebab penjualannya. Penjualan Ignis beremsin diesel 1.300 cc hanya 10 persen, sedangkan Ignis tipe bensin 90 persen.

Secara total, jika dibandingkan dengan Indonesia, total penjualan Ignis sekitar 4.000 unit di India selama 12 bulan terakhir. Sedangkan Suzuki Indonesia mengukir penjualan Ignis 14.000-an unit selama 10 bulan pada 2017 lalu.

Sayangnya Suzuki India belum memberi keterangan resmi terkait isu dihentikannya penjualan Ignis diesel ini. Di Indonesia sendiri belum terdengar adanya rencana kedatangan Ignis bermesin diesel. 

Mesin diesel Ignis tersebut berteknologi DDiS dan tercatat dapat merilis tenaga 74 dk dan torsi 190 Nm. Mesin diesel serupa juga digunakan pada beberapa model lain Suzuki, salah satunya adalah Baleno.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Suzuki Ignis
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Suzuki Ignis Disuntik Mati Di Indonesia

4 bulan yang lalu


Berita
Apa Kabar Celerio? Model Barunya Kini Jauh Lebih Menarik

3 tahun yang lalu


Berita
Suzuki Siapkan Banyak Hadiah di Hari Kemerdekaan RI, Bagaimana Cara Mendapatkannya?

4 tahun yang lalu


Berita
Suzuki Karimun Generasi Terbaru Segera Diproduksi Massal?

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

8 jam yang lalu


Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

14 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Beri Sinyal Siapkan Mobil Hybrid Rakitan Dalam Negeri

15 jam yang lalu


Berita
Ini Yang Bakal Terjadi Apabila Honda-Nissan-Mitsubishi Merger

15 jam yang lalu


Berita
Toyota Zenix Hybrid Tipe V Jadi Yang Terlaris di Indonesia, Ini Skema Kreditnya Selama 5 Tahun

17 jam yang lalu