Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Mercedes-Benz: Orang Indonesia Lebih Mementingkan Fitur Dibanding Penggerak 4 Roda

Berita
Senin, 17 Desember 2018 14:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Berbagai produk mobil premium kini banyak hadir di Indonesia. Namun produk Mercedes-Benz, sebagai salah satu pemain mobil premium,  jarang sekali yang menggunakan sistem penggerak empat roda. Salah satunya adalah model SUV terlaris Mercedes-Benz, GLC.

“Mercedes-Benz GLC aslinya adalah mobil penggerak empat roda di Eropa, yang kami kenal dengan nama 4-Matic. Namun kami menyesuaikan dengan pasar Indonesia, akhirnya, model GLC kami rakit di Indonesia dengan penggerak roda dua saja,” ujar Hari Arifianto, Deputy Director Marketing Communication Mercedes Benz Indonesia ketika ditemui di pabrik Mercedes-Benz Wanaherang, Bogor, pekan lalu (11/12).

BACA JUGA

Selain itu, mobil penggerak empat roda terkena skema pajak yang cukup mahal di Indonesia. “Memang benar, mobil penggerak 4 roda fun to drive. Namun, jika GLC memiliki penggerak 4 roda, tentunya kepentok skema pajak yang membuat harga jual mobil jadi lebih mahal,” tambahnya.

“Berdasarkan survey kami, orang Indonesia lebih suka fitur ketimbang sistem penggerak. Jadi dengan dua penggerak saja tetapi fitur kami tambahkan, tentunya lebih diterima oleh masyarakat Indonesia. Contohnya sunroof yang terdapat pada Mercedes-Benz GLC,” tutup Hari.

Berdasarkan hasil wawancara kami terhadap beberapa narasumber Agen Pemegang Merek (APM), skema pajak di Indonesia dianggap cukup ketat. Contoh lainnya adalah mobil listrik yang dibebankan pajak lebih karena memiliki dua sistem penggerak.

Kendati demikian, APM pun mengakalinya dengan fitur-fitur yang lengkap untuk setiap produknya di tanah air. Sebab jika ada penambahan fitur pada sebuah mobil maka tidak dikenakan pajak tambahan.


Tags Terkait :
Mercedes-Benz
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Bus
Ada Program Cek Bus Gratis Jelang Nataru Oleh Mercedes-Benz

6 hari yang lalu


Berita
Daimler Group Stop Produksi Karena Virus Corona

4 tahun yang lalu


Truk
Tahun Depan Fuso Super Great Akan Gunakan Teknologi Otonom Level 2 dari Mercedes-Benz

6 tahun yang lalu


Bus
Unik, Bus Mercedes-Benz Tua Dirombak Jadi Surau Bergerak

3 tahun yang lalu


Berita
Test Drive Mazda CX-60 : Tantangan Serius Untuk SUV Eropa

9 bulan yang lalu


Berita
Para Pengguna SUV ini Memulai Eksplorasi Pulau Jawa Non-Stop

6 tahun yang lalu


Berita
Inilah Mercedes-Benz A-Class Model Terbaru. Ada 3 Opsi Mesin

6 tahun yang lalu


Berita
Tak Laku, Mercedes-Benz Stop Jual Salah Satu Mobil Listriknya

7 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Mobil Listrik Offroad Pertama Chery J6 Resmi Diluncurkan, Harganya Mulai Rp 490 Juta

36 menit yang lalu


Berita
MG G90, Baru Hadir Untuk Tahap Perkenalan Di GJAW 2024

2 jam yang lalu


Berita
KIA EV3, Di GJAW 2024 Baru Tahap Perkenalan

10 jam yang lalu


Berita
Selama GJAW 2024, Nissan Beri Diskon Hingga Rp 75 juta

10 jam yang lalu


Berita
Honda Tawarkan Bunga 0 persen Hingga Grand Prize Trip Ke Vietnam Untuk Penjualan Selama GJAW 2024

13 jam yang lalu