Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

GIIAS 2018 Akan Dipenuhi Test Drive Mobil Ramah Lingkungan?

Setengah membocorkan, Gaikindo dan Seven Event diminta Kemenperin agar tiap APM peserta GIIAS 2018 menyediakan unit tes drive mobil ramah lingkungan.
Berita - Sabtu, 12 Mei 2018 11:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Area test drive sudah menjadi salah satu suguhan utama pada penyelenggaraan GIIAS. Nah, pada GIIAS tahun ini akan lebih menarik dari sebelumnya. Pasalnya Gaikindo dan Seven Event selaku penyelenggara GIIAS membocorkan ada "menu" baru di area test drive.

Karena sekaligus mengkampanyekan mobil bermesin ramah lingkungan, nantinya di GIIAS 2018 disebut akan ada banyak mobil listrik dan hybrid yang bisa dijajal, tentunya gratis. Dari perbincangan OtoDriver dengan petinggi Gaikindo dan Seven Event pada Selasa (8/5) lalu, dorongan menghadirkan unit tes mobil ramah lingkungan datang dari pemerintah, dalam hal ini Kementrian Perindustrian.

BACA JUGA

Setengah membocorkan, Gaikindo dan Seven Event diminta Kemenperin agar tiap APM peserta GIIAS 2018 menyediakan unit tes drive mobil ramah lingkungan. Tentu hal ini akan sangat menarik untuk mengedukasi dan merangsang pasar terhadap mobil masa depan.

Kemenperin sendiri kabarnya akan menaruh unit Outlander PHEV hasil hibah Mitsubishi Indonesia beberapa waktu lalu agar bisa dijajal para pengunjung.  

Area test drive sendiri kabarnya akan ada beberapa perubahan yang membuat nyaman pengunjung. Yakni ruang tunggu test drive akan dilengkapi pendingin ruangan alias AC. Bahkan, ICE BSD akan dibuat lebih banyak penanda arah untuk memudahkan pengunjung mengetahui dan menuju area test drive.


Tags Terkait :
GIIAS GIIAS 2018 Mobil Listrik
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
GIIAS 2022 Semarang, Penutup Rangkaian Pameran Kelas Dunia Tahun Ini

1 tahun yang lalu


Berita
GIIAS Semarang 2022 Punya Tempat Test Drive Terpanjang dalam Sejarah Penyelengaraan GIIAS

1 tahun yang lalu


Berita
General Motors Recall Chevrolet Trailblazer Karena Masalah Ini, Cek Mobil Anda

3 tahun yang lalu


Berita
GIIAS Medan 2019 Dibuka, Tiket RP 10 Ribu Saja

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Daihatsu Sigra Kembali Muncul Sebagai Penguasa Segmen LCGC

1 jam yang lalu


Mobil Listrik
BMW Tengah Lakukan Pengujian Pada EV Dengan Desain Radikal

2 jam yang lalu


Berita
Toyota Sediakan Fasilitas Ultra Fast Charging 120 kW Di Mall Ini

3 jam yang lalu


Berita
Mazda Suntik Mati MX-5 Miata 2.0 Liter. Sisakan Versi Mesin 1.5 Liter

5 jam yang lalu


Berita
Aito Diakusisi DFSK Seres, Aito M9 dan M7 Siap Mejeng di GIIAS 2024

18 jam yang lalu