Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Beli DFSK Glory 580, Uang Bisa Kembali RP 15 Juta!

Jika konsumen memilih sistem pembayaran kredit, maka bisa bayar uang muka alias DP termurah sebanyak Rp 20 juta saja.
Berita - Jumat, 23 November 2018 09:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


DFSK tengah menggelar promo yang cukup menggiurkan. Bayangkan saja, konsumen yang beli DFSK Glory 580 akan bisa mendapat cash back alias uang kembali sampai belasan juta!

Promo ini kami ketahui dari salah satu dealer DFSK di daerah Jatiwaringin, Jakarta Timur. Menurut staff penjual di dealer tersebut, pihaknya memang tengah menggelar promo besar-besaran.

BACA JUGA

Untuk mendapat promo ini konsumen bisa bayar booking fee normal dengan menyetor Rp 5 juta. Selanjutnya, jika konsumen memilih sistem pembayaran kredit, maka bisa bayar uang muka alias DP termurah sebanyak Rp 20 juta saja.

Untuk cash back yang ditawarkan bisa mencapai Rp 15 juta! Menurut staff sales dealer DFSK tersebut, promo ini bukan cuma diadakan di dealernya saja. 

Selain program penjualan di atas, DFSK juga menawarkan undian berhadiah Mac Book Pro dan puluhan unit smartphone. Jika berminat sebaiknya segera pikir lagi. Sebab, promo ini akan berakhir pada 28 Desember 2018.

DFSK Glory 580 yang merupakan satu-satunya produk mobil penumpang di line up merek asal Tiongkok ini terdiri dari empat varian. Harga termurah Glory 580 adalah Rp 245,9 juta untuk varian 1.5 Turbo 6 MT Luxury.


Tags Terkait :
DFSK Glory 580
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
8 Teratas Compact SUV Terlaris, Yaris Cross Peringkat Dua, Bagaimana Creta dan HR-V?

9 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Mobil Cina Yang Ada Di Indonesia (Februari 2023)

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Medium SUV Terbaru (Mei 2022)

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Mobil Merek Tiongkok Terbaru (Mei 2022)

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Beli Wuling Berhadiah Air ev dan BinguoEV

12 jam yang lalu


Berita
Awalnya Dilarang Masuk Komplek Pemerintahan, Kini Tesla Model Y Bakal Jadi Mobil Pemerintah China

12 jam yang lalu


Berita
Bekerja Sama Dengan PLN, GAC Aion Bantu Pemerintah Kejar Target 3.000 Unit SPKLU Sepanjang Tahun

12 jam yang lalu


Berita
Geely Perkenalkan Short Blade Battery, Apa Keunggulannya?

12 jam yang lalu


Berita
Daihatsu Sigra Kembali Muncul Sebagai Penguasa Segmen LCGC

19 jam yang lalu