Siapa yang tak kenal dengan Ford Mustang? Muscle car dua pintu asal Amerika Serikat ini memiliki karakter yang kuat dari masa ke masa.
Namun, apa jadinya jika Mustang dirilis dalam versi 4 pintunya? Seperti dikutip dari Carbuzz.com (1/11), Ford Motor Company selaku pabrikannya telah berencana membuat versi sedan dari Mustang. Hal ini dikarenakan tren sedan bertenaga tinggi yang belakangan ini naik daun.
Masyarakat Amerika Serikat memiliki ketertarikan akan sedan 4 pintu yang memiliki performa tinggi seperti Porsche Panamera dan Mercedes-AMG GT Four. Maka dari itu, Ford disinyalir bakal merancang sebuah hi-performance sedan 4 pintu guna menyaingi para rival asal Eropa.
Kendati demikian, Ford belum merilis spesifikasi resmi dari Mustang sedan ini. Namun berdasarkan spekulasi yang ada, model ini bakal menerapkan mesin 2.000 cc 4 silinder EcoBoost, mesin 3.500 cc V6 Twin Turbo, bahkan mesin V8 Turbocharge.