Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Jaguar F-Pace Berharga Lebih Rendah Akan Hadir di Indonesia Tahun Ini!

Berita
Kamis, 15 Juni 2017 03:30 WIB
Penulis : Hariawan Arif


PT Wahana Auto Ekamarga (WAE) selaku Agen Pemegang Merek Jaguar sudah menghadirkan F-Pace di Indonesia sejak Juni 2016. Namun saat itu mereka hanya menyediakan satu pilihan mesin yaitu 3.000 cc V6 supercharger yang menghasilkan tenaga 380 dk dengan torsi 450 Nm.

Sekarang Jaguar Indonesia memberi sinyalemen kuat untuk menghadirkan sebuah varian F-Pace baru. Menariknya, calon varian baru ini disebut-sebut harganya lebih terjangkau dengan mesin yang lebih ekonomis.

BACA JUGA

Jaguar Indonesia merasa bahwa F-Pace bermesin 2.000 cc akan lebih kompetitif untuk pasar Indonesia. Selain lebih hemat bahan bakar, harga yang lebih terjangkau, tentunya dalam tanda kutip, pasti sangat memancing minat konsumen.

"Saat ini perekenomian Indonesia bergerak sangat pelan dan kami merasa F-Pace 2.0 akan lebih kompetitif untuk Indonesia dengan harga yang juga terjangkau. Sekitar Rp 1,5 miliar-an," ungkap Roland.

Saat ditanya kapan mobil itu akan meluncur, pihak PT WAE tidak menutup informasinya sama sekali. Mereka menyampaikan bahwa akan merilis pada akhir tahun ini. "Ditunggu saja, sekitar bulan Oktober ini," kata Roland.

Sekedar informasi, Jaguar F-Pace bermesin bensin 2.000 cc empat silinder tersebut berpenggerak all wheel drive dan mampu memuntahkan daya 250 ps dan torsi 365 Nm. Tenaga tersebut diklaim mampu membuat F-Pace berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 6,8 detik.

"Tenaganya masih cukup besar, dan yang pasti F-Pace menawarkan kelincahan khas Jaguar dengan keindahan eksterior tak tertandingi," tutur Roland setengah berpromosi. 

Dengan harga Rp 1,5 miliaran, di pasar F Pace 2.0 artinya lebih murah hingga Rp 700 juta dibanding versi 3.000 cc V6 bertenaga 380 dk yang sekarang dijual di Indonesia.


Tags Terkait :
Jaguar F-Pace
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Demi Pangkas Harga, Range Rover Sport Akan Diproduksi di India Untuk Pasar Asia

5 bulan yang lalu


Berita
6.400 Unit Jaguar I-Pace Ditarik Kembali Karena Masalah Ini

1 tahun yang lalu


Berita
Jaguar dan Range Rover Recall Ribuan Kendaraan, Termasuk Milik Anda?

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga JAGUAR Terbaru (Juli 2022)

2 tahun yang lalu


Berita
Akhirnya Jaguar Berjualan Lagi di Indonesia, Simak Beberapa Model Dagangnya

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga JAGUAR Terbaru (Mei 2022)

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga JAGUAR Terbaru (Februari 2022)

2 tahun yang lalu


Berita
Jaguar Land Rover Kembali dan Siapkan 8 Model Baru Untuk Indonesia

3 tahun yang lalu


Terkini

Berita
KIA EV3, Di GJAW 2024 Baru Tahap Perkenalan

7 jam yang lalu


Berita
Selama GJAW 2024, Nissan Beri Diskon Hingga Rp 75 juta

7 jam yang lalu


Berita
Honda Tawarkan Bunga 0 persen Hingga Grand Prize Trip Ke Vietnam Untuk Penjualan Selama GJAW 2024

9 jam yang lalu


Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

10 jam yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

10 jam yang lalu