Produksi NAV1 sudah dihentikan di Indonesia. Kini tinggal menunggu model apa penggantinya.
Sebagai info, Toyota Jepang resmi meluncurkan tiga minivan yang mendapatkan penyegaran (3/7). Ketiganya adalah Noah, Esquire dan Voxy. Noah sendiri adalah nama asli dari NAV1. Lantas, apakah ada kemungkinan PT Toyota Astra Motor (TAM) akan menghadirkan deretan MPV ini ke Indonesia?
"Dalam waktu dekat kita putuskan. Jadi kalau dengar ada launching khususnya di Asia, terus setir kanan seperti di Thailand atau Jepang, itu ada kemungkinan. Kalau setir kiri, kita tidak mungkin bawa ke Indonesia. Nah, kalau Thailand dan Jepang, posibility-nya ada,” ungkap Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT TAM.
APM Toyota ini juga menyampaikan bahwa apabila mobil baru tersebut akan dijual di Indonesia, pihaknya akan menghadirkannya dalam bentuk utuh alias CBU. Namun kendala dan pertimbangannya diakui cukup banyak dan belum cukup matang.
"Effort pertama kalau kita mau CBU ke Indonesia butuh proses untuk registrasi dan sebagainya, termasuk shipping. Kedua, untuk proses dokumennya butuh form-form yang berbeda dengan produksi lokal untuk proses jadi nomor Polisi. Itu juga merupakan salah satu yang kita pertimbangkan juga," jelas Fransiscus.
Namun pihak Toyota sendiri masih belum mau mengungkapkan kapan waktu yang tepat jika memang salah satu dari ketiga MPV baru itu akan diluncurkan di Indonesia. “Bisa jadi diluncurkan tahun ini, bisa jadi tahun depan," tutupnya.