Beranda Berita

Mobil Air Crew Garuda Indonesia Kini Ramah Lingkungan

Berita
Kamis, 21 Januari 2016 13:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro
Berita - Mobil Air Crew Garuda Indonesia Kini Ramah Lingkungan


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Berjaya di udara bukan berarti tak memikirkan polusi di darat. Pertamina dan Garuda Indonesia meresmikan penggunaan bahan bakar Pertamina Vi-Gas untuk mobil operasional awak udara (air crew). Bertempat di Jakarta (18/1) dan disaksikan oleh Menteri BUMN, Direktur Utama Pertamina dan Garuda Indonesia, diharapkan penggunaan bahan bakar ramah lingkungan ini bisa menjadi bentuk dukungan program konversi BBM ke bahan bakar gas yang pernah diamanatkan pemerintah.

Dwi Soetjipto yang merupakan Dirut Pertamina juga berharap ke depannya mobil-mobil operasional BUMN lainnya bisa mulai merintis penggunaan bahan bakar gas (BBG) seperti dilakukan Garuda. Apalagi pihaknya  kini sudah menyediakan Vi-Gas di 34 SPBU yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Cirebon, Solo, Yogya, Semarang, Surabaya, Bali, dan akan bertambah seiring dengan pertumbuhan permintaan Vi-Gas yang meningkat.

“Langkah ini merupakan komitmen Pertamina dalam mendorong penggunaan BBG untuk transportasi. Kami harapkan juga kerja sama antara Pertamina dan Garuda Indonesia ini bisa menjadi kerja sama yang saling menguntungkan antara kedua belah pihak dan bisa diteruskan oleh BUMN lainnya untuk ber­ge­rak bersama meng­gu­nakan energi yang ramah ling­kungan,” jelas Soetjipto.

BACA JUGA

Saat ini, harga Vi-Gas dipatok Rp 5.100 per liter setara Premium sehingga memang lebih ekonomis dibanding BBM. Kelebihan lain Vi-Gas menurut klaim Pertamina adalah yakni ramah lingkungan, memiliki RON diatas 98, pembakaran sempurna, tekanan dalam tangki rendah (8-12) bar, bebas sulfur dan timbal, serta membuat suara mesin kendaraan halus.


Tags Terkait :
Pertamina Garuda Indonesia Vi-Gas
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Mobil Air Crew Garuda Indonesia Kini Ramah Lingkungan

9 tahun yang lalu


Truk
Gagahnya Truk Tim Balap Moto2 Pertamina Mandalika

4 tahun yang lalu


Berita
Prosedur Tambahan di SPBU Pertamina

4 tahun yang lalu


Berita
Indonesia City Club Peringati Hari Lahir di Anyer

7 tahun yang lalu


Berita
UD Trucks Manjakan Supir Truk Dan Memperkenalkan Quester Lebih Dekat

8 tahun yang lalu


Berita
Bertandang Ke IKN, Kota Mobil Listrik Indonesia

4 bulan yang lalu

Berita
Inilah “Maung Garuda”, Mobil Resmi Presiden Prabowo Buatan Pindad

4 bulan yang lalu


Berita
Presiden Prabowo Pilih SUV Anti Peluru Bikinan Pindad Sebagai Tunggangan Indonesia 1

4 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Geely Panda Mini 2025 Resmi Diperkenalkan, Lawan Sepadan Wuling Air EV

12 jam yang lalu


Berita
Didukung Dana Dari Volkswagen, XPeng Siap Serbu Pasar Eropa Hingga Asia Tenggara

13 jam yang lalu


Berita
Memperingati HUT Ke-30 Di Indonesia, V-KOOL Luncurkan Sepatu Edisi Terbatas Untuk Konsumen Setia

14 jam yang lalu


Berita
SUV 7-Seater Mitsubishi DST Concept Akan Dirakit di Indonesia? Ini Komentar Mitsubishi

15 jam yang lalu


Berita
Kami Menyaksikan Langsung Peluncuran XPeng X9 Facelift 2025 Di Hongkong, Ini Kehebatannya

16 jam yang lalu