Tak diduga, ternyata Hyundai sedang menyiapkan mobil murah berbasis Crossover. Mobil yang masih jadi misteri itu kabarnya sedang dalam penggodokan Hyundai untuk melawan berbagai mobil sekelasnya.
Dilansir dari Shifting-gears (17/4), Hyundai belum memberi nama calon crossovernya itu. Namun dari konsep gambar yang beredar diketahui kodenya adalah Hyundai AH.
Kabarnya lagi negara India akan menjadi basis produksi dan penjualan Hyundai AH. Karena memang saat ini tren mobil murah sedang melanda negeri Anak Benua itu.
Pabrikan asal Korea Selatan ini berharap crossover AH akan menambah 100.000 unit penjualan mobil-mobilnya di segmen entry-level. Meski merupakan mobil murah, Hyundai menuturkan tak akan membuat mobilnya itu minim fitur. Hyundai menyatakan bakal menghadirkan AH dengan penawaran yang jauh dari apa yang diberikan para kompetitornya.