Beranda Berita

Audi Luncurkan TTS, Harga Rp 1,825 M

Berita
Kamis, 11 Agustus 2016 14:40 WIB
Penulis : Ilham Pratama
Berita - Audi Luncurkan TTS, Harga Rp 1,825 M


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Varian kencang dari sportscar Audi TT  berjuluk All New Audi TTS tampil perdana di Indonesia lewat ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 di ICE BSD City, Tangerang pada Kamis (11/8).

Oleh PT Garuda Mataram Motor, Agen Pemegang Merek Audi di Indonesia menginformasikan, sportscar dua pintu ini diplot sebagai  model penerus dari All New Audi TT yang tahun lalu juga diluncurkan di ajang GIIAS 2015.

Tampilan All New Audi TTS, menginterpretasikan kesan modern dari garis desais khas Audi TT yang pertama kali diluncurkan pada tahun 1998 dan kini semakin diperkaya dengan berbagai aspek dinamis. Salah satu yang menjadi fitur unggulan Audi TTS adalah Audi Virtual Cockpit, yaitu panel instrumen digital modern khas Audi yang menawarkan fokus bagi pengemudi.

BACA JUGA

Sebagai sebuah sports car, keunggulan Audi TTS juga disuguhkan oleh kombinasi konstruksi Audi Space Frame dan jantung mekanis 2.0 TFSI di balik kap mesinnya. Mesin bensin 2.000 cc ini dapat menyuguhkan tenaga puncak hingga 310 dk dan torsi puncak 380 Nm. Bersanding dengan transmisi otomatis S tronic 6-speed,  All New Audi TTS mampu berakselerasi 0-100 km/jam datam waktu 4,6 detik.

Andrew Nasuri, Presiden Direktur PT Garuda Mataram Motor, mengatakan. "Audi TTS merupakan lambang perubahan revolusioner desain otomotif sejak diluncurkannya Audi TT pada tahun 1998. Generasi ketiga Audi TT ini didesain ulang, direkayasa ulang dan diluncurkan kembali untuk memenuhi tuntutan jaman. Sudah menjadi komitmen kami kepada konsumen di Indonesia untuk menghadirkan produk baru Audi dengan desain inovatif dan progresif serta mengusung teknologi terkini," urainya.

All New Audi TTS dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp1,825 miliar (on the road Jakarta) dan tersedia dalam warna Brilliant black, Mythos black, Ibis white, Glacier white, Vegas yellow, Tango red, Nano Grey, Daytona grey dan Sepang blue.

Selain All New Audi TTS yang diluncurkan, di booth Audi yang terletak di Hall 5-B ditampilkan pula New Audi A4, Audi A6, Audi A7, Audi A8, Audi Q3 dan Audi Q7.

Supported By : 


Tags Terkait :
Audi Tts Giias 2016
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Audi Luncurkan TTS, Harga Rp 1,825 M

8 tahun yang lalu


Berita
GIIAS 2016: Audi TTS 2.0 Turbo FSI Quattro Dipastikan Meluncur

8 tahun yang lalu


Berita
Good Bye, Audi TT Dieliminasi Setelah 25 Tahun Diproduksi

1 tahun yang lalu


Berita
Cara Mudah Meminang Audi Dengan Cara Termurah

6 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga AUDI Terbaru (Agustus 2017)

7 tahun yang lalu


Berita
Gran Turismo Sport Persilakan Anda "Mengemudi" 162 Mobil Keren Ini!

7 tahun yang lalu


First Drive
FIRST DRIVE: Audi TTS 2016

8 tahun yang lalu


Berita
New Audi TTS Bertenaga 310 DK Siap Masuk Indonesia Akhir Tahun

9 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Deretan Geely Terbaru Yang Diprediksi Nongol Di GIIAS 2025

12 jam yang lalu


Bus
Ini Dia Rute Transjabodetabek Yang Gratis

13 jam yang lalu


Berita
All New Lexus ES EV Debut Di Shanghai Auto Show 2025, Simak Spesifikasinya

14 jam yang lalu


Berita
GWM Tank 300 Diesel Potensial Masuk Indonesia, Siap Lawan Pajero Dan Fortuner

15 jam yang lalu


Berita
Geely Starwish Segera Masuk Indonesia, Pesaing BYD Dolphin Dan Wuling BinguoEV

16 jam yang lalu