Beranda Used Car

Harga Mobil Bekas Wuling Tergolong Bagus?

Used Car
Penulis: Danu P Dirgantoro
Rabu, 27 Februari 2019 10:00 WIB
Used Car - Harga Mobil Bekas Wuling Tergolong Bagus?
Bagikan ke:

Wuling yang eksistensinya masih terhitung belum lama di Indonesia terpantau sudah ada unit bekasnya. Bahkan situs jual beli online OLX menyebut bahwa mobil bekas wuling harganya tergolong bagus.

“Di OLX, harga jual rata-rata mobil Wuling mulai dari Rp 143.116.667 untuk model Confero hingga Rp 206.800.000 untuk model keduanya, yakni Cortez,” ujar Agung, Director of Marketing & CTx OLX Indonesia.

Dalam keterangan tertulis yang dirilis pekan lalu pihak OLX Indonesia menyebut bahwa harga jual Wuling Confero dan Cortez di atas termasuk cukup baik.

Foto - Harga Mobil Bekas Wuling Tergolong Bagus?

Beberapa iklan mobil bekas merek Wuling di OLX terpantau sudah bisa ditemukan, terutama di Bandung, Kota Tangerang dan Surabaya. 

Menurut Agung, harga jual yang relatif baik, menjadi sebuah indikasi positif bagi Wuling Motors sekaligus menjadi alasan tepat bagi masyarakat untuk membeli mobil ini meski usianya terbilang masih baru. 

“Harga jual mobil bekas Wuling masih tergolong baik. Bila dibandingkan dengan harga produk barunya, depresiasi harganya masih berkisar 10% – 15%. Ini bisa menjadi salah satu faktor yang membuat masyarakat tertarik untuk membeli mobil buatan China ini,” tutup Agung.
 

#wuling #mobil-bekas #jual-beli

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.