Beranda Mobility Pikap

Wuiih…..Toyota Hilux Punya Mesin Tembus 200 Daya Kuda

Pikap
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Kamis, 4 Juni 2020 14:00 WIB
Pikap - Wuiih…..Toyota Hilux Punya Mesin Tembus 200 Daya Kuda
Bagikan ke:

Toyota Hilux dikabarkan akan mendapatkan penyegaran kosmetik. Rencananya pikap versi penyegaran ini akan diluncurkan awal bulan Juni ini. Dikutip dari Paultan.org, Hiux akan mendapatkan sentuhan baru pada bagian muka dengan gril yang lebih masif dengan kelir gelap. Lampu utamanya pun mengalami perubahan desain dan telah menggunakan teknologi Bi-LED. Perubahan lainnya nampak pula pada desain bumper dengan desain serupa Fortuner dan juga menggunakan pelek berukuran 18 inci.

Penyegaran ini rupanya diikuti pula dengan peningkatan performa mesin. Khusus varian mesin 1GD-FTV 2.800 cc, muntahan tenaganya mampu dilecut mencapai 201 Hp serta torsi 500 Nm. Terdapat peningkatan 27 PS serta torsi 50 Nm dibandingkan versi yang saat ini beredar.

Namun nampaknya peningkatan performa mesin hanya ada pada varian 2.800 cc saja. Dikabarkan bahwa varian bermesin 2GD-FTV 2.400 cc tidak mendapatkan kilikan baru untuk meningkatkan performa mesinnya alias tetap dipatok pada angka 147 hp dan torsi 343 Nm.

Sejauh ini dikabarkan bahwa peluncuran mobil ini akan terlebih dulu dilakukan di Thailand dan baru dilakukan di wilayah lainnya.

Foto - Wuiih…..Toyota Hilux Punya Mesin Tembus 200 Daya Kuda

#toyota #hilux #facelift

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan