Mercedes-Benz telah memperkenalkan mobil listrik konsepnya, yakni Vision EQXX. Yang paling menarik dari mobil ini, selain mengusung desain yang futuristik, Vision EQXX diklaim memiliki karak tempuh yang jauh dengan kapasitas baterai yang cukup ringkas.
Pihak pabrikan sendiri mengklaim bahwa Vision EQXX bisa menjelajah sejauh 1.000 km dalam sekali pengisian daya penuh. Namun hal tersebut bukan sekadar klaim saja, melainkan sudah dibuktikan oleh Mercedes-Benz.
Seperti dikutip dari paultan.org (17/4), penguji telah melesatkan mobil ini sejauh 1.008 km dalam sekali pengisian penuh. Dan yang lebih mencengangkan lagi, Vision EQXX belum kehabisan baterai dan masih bisa menempuh jarak 140 km lagi.
Artinya, Vision EQXX merupakan mobil listrik dengan konsumsi listrik yang paling baik di pasaran dunia saat ini. Konsumsi listrik mobil ini mencapai 8,7 kWh per 100 km.
Untuk spesifikasinya sendiri, listriknya memiliki tenaga 201 dk. Tidak hanya itu, Mercedes-Benz mengungkapkan bahwa penggeraknya sangat efisien sehingga 95 persen energi berakhir sepenuhnya di roda.
Jika melihat gambar, tampaknya dimensi EQXX cukup besar. Namun rupanya, EQXX cukup kompak dan tidak lebih panjang dibandingkan C-Class generasi terbaru. EQXX memiliki dimensi panjang 4.630 mm sedangkan C-Class generasi terbaru mencapai 4.750 mm.