Membandingkan Dimensi dan Performa Mesin Honda HR-V SE VS Hyundai Creta

Membandingkan Dimensi dan Performa Mesin Honda HR-V SE VS Hyundai Creta

Kehadiran All New Honda HR-V membuat persaingan di kelas compact SUV semakin seru untuk dibahas. Pasalnya belum lama Hyundai kebanjiran orderan Creta, dan mobil tersebut menjadi salah satu inceran konsumen di kelas yang sama dengan HR-V saat ini.

Bagi yang masih ragu menentukan pilihan, Anda perlu mengetahui beberapa varian yang ada di All New Honda HR-V. Varian termurah adalah S CVT dengan harga Rp 355,9 juta. Varian E ditawarkan dengan harga Rp 379,9 juta, SE sebagai yang terlaris di Rp 399,9 juta, dan varian tertinggi Turbo RS djual Rp 499,9 juta.

Sementara Hyundai Creta ditawarkan dalam enam varian dan empat tipe. Terdapat Creta Active dengan transmisi manual yang dibanderol Rp 279 juta, varian Trend MT yang ditawarkan dengan harga Rp 299 juta, Trend IVT dengan harga Rp 319 juta, Style IVT dengan harga Rp 359 juta, Prime IVT dengan harga Rp 397,5 juta dan Prime IVT two tone dengan harga Rp 399 juta.

Jika berbicara head to head, terdapat tipe tertinggi Creta yang dibanderol dengan harga yang setara dengan All New HR-V tipe SE yang paling laku saat ini.

Secara dimensi, All New HR-V menawarkan ukuran panjang 4.330 mm, lebar 1.790 mm dan tinggi 1.590 mm dengan jarak sumbu roda mencapai 2.610 mm. Jarak pijak depannya sejauh 1.545 mm dan jarak pijak belakang sejauh 1.550 mm.

Hyundai Creta menawarkan ukuran panjang 4.315 mm, lebar 1.790 mm dan tinggi 1.630 mm dengan sumbu roda sejauh 2.610 mm. Creta menawarkan ground clearence setinggi 200 mm.

Perbandingan ukuran ini memperlihatkan HR-V sedikit lebih panjang dibandingkan Creta. Ukuran lebarnya serupa, dengan Creta hadir lebih tinggi . Menariknya, kedua produk ini menawarkan jarak sumbu roda yang sama yakni 2.610 mm.

Nah untuk urusan performa mesin, All New HR-V SE didukung oleh mesin 1.498 cc DOHC 4 silinder bertenaga tenaga 118 HP pada putaran 6.600 rpm dan torsi 145 Nm pada putaran 4.300 rpm.

Sedangkan Hyundai Creta menggunakan mesin Smartstream G1.5 MPi inline 4 silinder 1.497 cc yang menghasilkan tenaga 113 HP pada putaran 6.300 rpm dan torsi 143,8 Nm pada putaran 4.500 rpm.

Kedua produk sama-sama menggunakan transmisi CVT (Continuous Variable Transmission) yang pada Creta disebut sebagai IVT. Di atas kertas, performa mesin HR-V lebih unggul dibandingkan dengan Creta.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 

Bagikan

Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com