Lembaga penguji keselamatan mobil ASEAN NCAP baru saja menguji Toyota Rush. Tes dilakukan untuk mengetahui tingkat keamanan mobil saat terjadi tabrakan. Dilansir situs resminya, mobil tersebut sudah memenuhi standar yang ditetapkan PBB dan dinyatakan aman.
Toyota Rush sendiri baru pertama kali diuji ASEAN NCAP. Unit yang diuji merupakan mobil yang dipasarkan di Indonesia dan sudah menerapkan fitur kursi keselamatan anak, ISOFIX. Mobil yang diuji hanya dibekali fitur Anti-lock Braking System, namun belum memiliki Electronic Stability Control.
Hasilnya, ASEAN NCAP memberikan angka 12,47 point atau setara 4 bintang untuk perlindungan penumpang dewasa (Adult Occupant Protection). Hasil serupa juga diperoleh untuk perlindungan penumpang anak-anak (Childern Occupant Protection) dengan angka 82 persen. Artinya, Rush yang diproduksi untuk Indonesia mampu meminimalisir kemungkinan cedera pada penumpang dewasa maupun anak-anak saat terjadi kecelakaan.
Sekretaris Jenderal ASEAN NCAP Khairil Anwar bin Abu Kassim menyatakan, penguji oleh lembaganya sebagian besar merupakan tipe SUV. Hal itu karena mobil jenis tersebut merupakan kendaraan yang digemari oleh pasar di Asia Tenggara. Dia berharap hasil uji tersebut bisa menjadi referensi untuk konsumen dalam memilih kendaraan. "Juga kami berharap manufaktur menjadikan keselamatan sebagai perspektif produksinya," kata dia.