OTODRIVER - GPS traker bisa memberikan rasa keamanan dan kenyamanan pada pemilik mobil. Perangkat inilah yang memberi sinyal tentang keberadaan mobil yang memasangnya. Mengenai harga sangat relatif dan tergantung fitur yang disertakan pada peranti tersebut.
GPS.id menawarkan inovasi dengan meluncurkan GPS Tracker Recca Lebih menarik, Recca menggunakan sistem berlangganan GPS Tracker revolusioner yang memungkinkan pengguna melacak kendaraan mereka dan melakukan engine cut off dari jarak jauh.
Dari segi banderol, sistem berlangganan milik PT Super Spring adalah harganya yang terjangkau. Secara resmi mulai 30 Januari 2024 harganya dibanderol Rp 99 ribu/bulan.
Kehadiran Recca merupakan sebuah jawaban dari mahalnya harga perangkat GPS dan kompleksitas pemasangan.
Dengan sistem berlangganan yang fleksibel, Recca menawarkan kemudahan dan keamanan tanpa harus mengeluarkan investasi besar di awal.

"Recca adalah sistem berlangganan GPS Tracker. Pelanggan tidak perlu lagi membeli perangkat GPS tracker yang mahal. Cukup pilih paket bulanan atau tahunan sesuai kebutuhan. Mudah dan flexibel!" ujar Arianto Furiady, Direktur Utama PT Super Spring.
Adapun keunggulan fitur canggih yang ditawarkan Recca adalah pelacakan real-time 24 jam, mematikan mesin kendaraan dari jarak jauh, notifikasi email, geofence, laporan perjalanan, dan laporan parkir.
Selain itu, Recca didukung oleh layanan purna jual terpercaya yang berpengalaman sejak tahun 2008 dengan jaringan server dan kantor cabang di 53 kota di Indonesia, serta layanan call center 24 jam. (AB)
#recca #gps-tracker #gpsid #pelacak-mobil #harga-gps-tracker