OTODRIVER - Tahun 2024 akan menjadi tahun terakhir dipasarkannya Subaru BRZ dan Toyota GR86 di Eropa. Hal ini disebabkan oleh standar keamanan Eropa yang semakin ketat.
Adapun standar keamanan tersebut dikenal dengan nama General Safety Regulations 2 (GSR 2). Dan dengan standar baru ini, duo bermesin boxer itu terpaksa harus menikmati masa-masa terakhirnya di Eropa pada tahun 2024 ini.
Seperti dikutip dari motor1.com (13/2), kedua pabrikan antara Subaru dan Toyota tersebut telah mengiyakan kabar ini. Bahkan, Jürgen Ehlenberger, Subaru Head of Marketing Services and Corporate Communications langsung mengklarifikasi hal tersebut.
“Setelah tahun 2024, tidak akan ada lagi Subaru BRZ di Eropa. Sisa stok akan dihabiskan pada tahun 2024 ini,” pungkasnya seperti dikutip dari motor1.com.
Sebelumnya pada tahun 2021, Toyota juga memang sudah mengumumkan bahwa Toyota GR86 hanya dipasarkan selama dua tahun saja. Untuk memenuhi standar GSR 2 tersebut, pabrikan harus melakukan rekayasa ulang pada produk tersebut dan tampaknya ini menjadi hal yang mustahil karena GR86 sendiri merupakan produk yang niche di Eropa.
Meski diberitakan stop produksi di Benua Eropa, namun kedua mobil sport berpenggerak roda belakang ini masih tetap dipasarkan di sejumlah kontinen, seperti Amerika Serikat, Asia, Australia, Asia Tenggara termasuk Indonesia. (AW).