Beranda Berita

GIIAS Surabaya 2024, Lebih Semarak Diikuti 30 Brand Otomotif

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Sabtu, 17 Agustus 2024 14:44 WIB
Berita - GIIAS Surabaya 2024, Lebih Semarak Diikuti 30 Brand Otomotif
Bagikan ke:

OTODRIVER - Surabaya dipastikan jadi tempat gelaran GIIAS Series ke 2 yang digelar 28 Agustus hingga 1 September 2024 nanti.

Dipastikan gelaran di kota pahlawan ini lebih semarak dibandingkan tahun sebelumnya dengan meningkatnya peserta pameran tahun ini.

Sebanyak 30 merek kendaraan bermotor, termasuk 19 brand kendaraan penumpang seperti Audi, Chery, Citroen, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Seres, Suzuki, Toyota, VinFast, Volkswagen, dan Wuling. Serta dari kendaraan komersial hadir DFSK. 

Hadir juga 10 kendaraan roda dua seperti; Alva, Aprilia, Kupprum, Moto Guzzi, Piaggio, Polytron, Royal Enfield, United E-motor, Vespa dan Volta. Selain itu, lebih dari 15 merek industri pendukung juga turut hadir pada perhelatan ini.

Foto - GIIAS Surabaya 2024, Lebih Semarak Diikuti 30 Brand Otomotif
Giias surabaya 2023

Dengan bertambahnya jumlah peserta pameran ini dipastikan akan bertambah pula kemeriahan dalam perhelatan ini. Salah satunya aktifitas di test drive dan test ride yang menghadirkan pilihan mobil dan motor yang lebih luas.

“Kehadiran merek yang lebih banyak juga akan tercermin pada area test drive dan test ride yang kami sediakan menjadi lebih besar dan lebih lengkap,” jelas Sri Vista Lembong, Project Director GIIAS 2024 dalam keterangannya. 

“Tentunya hal ini memungkinkan pengunjung untuk menjajal berbagai varian mobil dan motor impian mereka di GIIAS Surabaya 2024,” pungkasnya.(SS)

#giias-the-series #giias-surabaya-2024

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.