Beranda Berita

Toyota Rangga Concept Mejeng di GIIAS 2023, Buat Jualan Kopi Sampai Ambulans

Berita
Penulis: Nabiel Giebran El Ri
Kamis, 10 Agustus 2023 15:50 WIB
Berita - Toyota Rangga Concept Mejeng di GIIAS 2023, Buat Jualan Kopi Sampai Ambulans
Bagikan ke:

OTODRIVER – PT Toyota Astra Motor memperkenalkan mobil konsep niaga terbaru, Toyota Rangga Concept pada ajang GIIAS 2023.

Nama Rangga ini diambil dari salah satu varian varian termewah Kijang Kapsul pada masanya.

Toyota Rangga dibangun dengan platform IMV sama seperti Hilux, Fortuner, dan Innova

"Platformnya sama dengan Hilux, Fortuner untuk pilihan mesinnya akan ada bensin dan diesel," ujar Anton Jimmy Suwandi, Marketing Director Toyota Astra Motor saat ditemui di GIIAS 2023.

Foto - Toyota Rangga Concept Mejeng di GIIAS 2023, Buat Jualan Kopi Sampai Ambulans
Toyota Rangga Concept

Untuk segmennya, Toyota Rangga nantinya akan berada di bawah Hilux.

"Hilux kan memang fokusnya untuk mobil niaga 4x4 tapi untuk Rangga Concept berbeda karena akan membawa penggerak 4x2, nah kita harapkan hal ini bisa membuat harganya lebih terjangkau," kata Anton

Pada ajang GIIAS 2023, Rangga Concept masih hanya untuk diperkenalkan dan baru akan diluncurkan secara resmi akhir tahun ini.

Foto - Toyota Rangga Concept Mejeng di GIIAS 2023, Buat Jualan Kopi Sampai Ambulans
Toyota Rangga Concept

"Di GIIAS ini hanya diperkenalkan dulu untuk peluncuran secara resminya, akan kita lakukan akhir tahun ini," tutup pria lulusan Universitas Gadjah Mada ini.

Di booth Toyota Commercial, ada beberapa model dari Toyota Rangga Concept mulai dari Ambulans, Kedai Kopi, dan mobil service. (NG)

#mobil-baru #mobil-niaga #mobil-konsep #toyota-rangga #toyota-rangga-concept #giias-2023

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.