Beranda Berita

Mercedes-Benz Memastikan Kecelakaan EQE Bukan Karena Fitur Fitur Canggih

Berita
Penulis: Ahmad Biondi
Kamis, 22 Juni 2023 13:00 WIB
Berita - Mercedes-Benz Memastikan Kecelakaan EQE Bukan Karena Fitur Fitur Canggih
Bagikan ke:

Jakarta, OTODRIVER, Kecelakaan tunggal terjadi pada mobil berharga di atas Rp 2 miliar yang baru di pasarkan Mercedes-Benz akhir tahun lalu.

Mobil tersebut adalah EQE, yang merupakan mobil listrik merwah. Dalam kejadian tersebut, Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Sutikno seperti diberitakan Detik.com mengatakan, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 06.15 WIB.

"Mobil tersebut melaju dari GT Ciputat 2 arah barat. Kemudian sekitar 300 meter dari gerbang, tiba-tiba pengakuan sopir mobil terasa setir menarik ke kiri dan langsung menabrak MCB (Median Concrete Barrier) beton di sebelah kiri," ucapnya.

Setelah menabrak MCB beton, ban mobil listrik tersebut tersangkut pagar pembatas tol.

Foto - Mercedes-Benz Memastikan Kecelakaan EQE Bukan Karena Fitur Fitur Canggih

Melihat keterangan dari pengemudi, fitur keselamatan canggih yang dimiliki EQE dianggap bisa jadi faktor penyebabnya.

Namun demikian, Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director Marketing Communication & PR mengatakan, kejadian di Tol JORR adalah sepenuhnya kecelakaan.

“Utamanya, pengemudi dan penumpang dalam keadaan baik dan selamat. Berdasarkan pemeriksaan menyeluruh, kami tidak menemukan abnormalitas pada kendaraan. Ini diperkuat juga dari hasil investigasi pada vehicle onboard diagnosis terhadap komponen electrical power steering dan kami tidak menemukan adanya rekaman malfungsi atau keadaan abnormal baik sebelum, saat dan setelah kejadian”, ucap pria yang akrab disapa Kerry.

Dengan demikian, pihak PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia memastikan bahwa kecelakaan tersebut murni bukan faktor fitur yang dimiliki mobil tersebut. (AB)

#mercedes-benz #eqe

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.