Kehadiran Wuling Alvez di Indonesia menghebohkan kelas compact SUV. Pasalnya mobil yang dirakit di Cikarang ini, memiliki harga yang jauh lebih murah ketimbang kompetitornya, yaitu Honda HR-V atau Hyundai Creta.
Bahkan banderol mobil ini lebih murah dari Daihatsu Xenia ataupun Suzuki Ignis, yang merupakan pengisi segmen di bawahnya.
Alvez yang meluncur di Indonesia International Motor Show (IIMS) dijual Rp 209 juta untuk varian terbawah, sedangkan varian tertinggi Rp 295 juta.
Harga itu terpaut signifikan ketimbang HR-V yang harganya Rp 375,9 juta hingga Rp 529,9 juta. Jika dikomparasi, beda harga varian terbawah Alvez dan HR-V sebesar Rp 166,9 juta sedangkan varian atas terpaut lebih jauh yakni Rp 234,9 juta.
Simak detail fotonya :