Beranda Berita

GALERI: All New Toyota Agya LCGC

Berita
Penulis: Gemilang Isromi Nuar
Selasa, 14 Februari 2023 15:05 WIB
Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC
Bagikan ke:

PT Toyota-Astra Motor akhirnya memperkenalkan All New Astra Toyota Agya, setelah hampir 10 tahun sejak pertengahan 2013 diperkenalkan. Mobil ini juga hadir dengan platform baru Daihatsu New Global Architech (DNGA) dengan dimensi yang lebih luas dan desain baru. 

All-New Agya mendapatkan improvement menyeluruh untuk meningkatkan efisiensi mesin dan menghemat bensin, dan juga menawarkan dan performa yang lebih baik. Agya dilengkapi dengan mesin baru berkode WA-VE dengan kubikasi 1.200 cc 3-silinder Dual VVT-i yang menghasilkan tenaga 88 PS pada 6.000 rpm dan torsi 11,52 Kgm pada 4.500 rpm. Penerus tenaga mesin ke roda depan menggunakan transmisi CVT yang lebih ringkas, kompak, dan efisien.

Mesin 3-silinder diyakini memiliki keunggulan dan kelebihan, yakni efisien dalam mengolah bahan bakar sehingga konsumsi bensin lebih hemat dan memproduksi torsi lebih tinggi dibandingkan mesin 4-silinder dengan volume sama. 

Jika dilihat dari tampilan barunya, perubahan terlihat dari desain All New Agya dimana pada bodi samping terdapat garis-garis baru yang tampak tajam dan sporty. Toyota juga menampilkan desain styling yang unik, dengan perubahan pada tampak depan, yang membuatnya terlihat lebih sporty.

Mempertegas konsep “Exciting City Car”, platform monocoque dikembangkan bersama suspension system yang sanggup meredam guncangan dengan lebih baik dan fleksibel terhadap kondisi jalan Indonesia yang dinamis. 
Handling Agya juga jadi lebih lincah, stabil, dan peluang body roll yang lebih kecil, sehingga meningkatkan driving quality. Improvement pada platform sanggup meningkatkan kekakuan lateral sehingga bodi belakang lebih stabil, sementara ubahan pada torsion beam yang lebih kaku membuat mobil lebih mudah dikendalikan. Sedangkan pada kakinya menggunakan pelek 14 inci dengan ukuran ban 175/65R14.

Penggunaan advanced all-new platform memberikan ruang untuk memperbesar dimensi kabin dengan menjaga bodi tetap kompak sebagai ciri khas sebuah city car yang andal untuk mobilitas perkotaan. Dimensi baru Agya memiliki panjang 3.760 mm, lebar 1.665 mm, tinggi 1.505 mm dan wheelbase 2.525 mm.

Walapun saat diperkenalkan pintu mobil ini dalam kedaadan dikunci dan jendela dibuat menghitam, tapi Toyota memberikan gambaran interior mobil ini, dimana konsep horizontal design memperlihatkan kesan lebih canggih dan driver-oriented untuk menunjukkan interior yang sporty dan berkualitas tinggi. 

Panel instrumen dan door trim mengadopsi tekstur 3 dimensi untuk memberikan nuansa canggih. Konsol tengah dan tuas transmisi dipindahkan lebih tinggi untuk menjaga ergonomi pengemudi yang sudah lebih baik berkat pengaturan desain dan posisi jok yang sanggup menopang tubuh secara optimal, termasuk rombakan pada desain dan layout pedal-pedal supaya pengemudi mendapatkan posisi duduk yang natural dan rileks.

Harga All-New Toyota Agya sendiri masih belum juga dirilis. Toyota belum mengumumkan secara detail berapa banderolan mobil ini.

Berikut tampilan All New Agya:

Galleri Foto : GALERI: All New Toyota Agya LCGC

Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 0 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 1 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 2 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 3 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 4 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 5 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 6 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 7 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 8 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 9 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 10 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 11 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 12 Galleri Foto Berita - GALERI: All New Toyota Agya LCGC 13

#toyota #agya #all-new-agya #lcgc

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.