Penampakan BMW X1 2023, Tampilan hingga Fitur Baru yang Sangat Menunjang

Pabrikan asal Jerman ini akan menghadirkan BMW X1 2023 dengan tampilan terbaru, baik dari sisi interior, teknologi yang digunakan hingga mesin yang dihadirkan.
Penulis: Afrizal Abdul Rahman
Kamis, 2 Juni 2022 14:00 WIB
Berita - Penampakan BMW X1 2023, Tampilan hingga Fitur Baru yang Sangat Menunjang
Bagikan ke:

Bagi Anda pecinta BMW ada kabar baik. Ya, pabrikan asal Jerman ini akan menghadirkan BMW X1 2023 dengan tampilan terbaru. Penyegaran menyeluruh baik dari sisi interior, teknologi yang digunakan hingga mesin yang dihadirkan.

BMW X1 ini memiliki ciri khas yang sama dengan pesaingnya yang sudah sudah mendapatkan penyegaran, dikutip dari Autoblog. Pada bagian samping terdapat garis, serta tampilan lampu yang menyempit. Selain itu, pada bagian belakang mobil satu ini memiliki penampilan yang sangat menarik dan kekinian. Pada bagian interior juga lebih fresh dengan terlihat lebih sporty. Tak hanya itu saja, terdapat head unit dengan layar yang melengkung, serta layar instrumen klaster 10,25 inci. 

Menariknya kendaraan ini juga sudah tersedia sistem BMW iDrive 8, di mana para pengemudi dapat tersambung dengan smartphone. Nantinya Anda bisa lebih nyaman berkendara dengan hadirnya sistem audio premium.

Melihat lebih dalam dari sisi lain, kendaraan satu ini memiliki wheelbase yang lebih panjang  dari kompatriotnya. Serta, memiliki panjang 43 mm (4,400 mm), lebar 22,8 mm (1,844 mm), dan tinggi 43 mm (1,640 mm).

Foto - Penampakan BMW X1 2023, Tampilan hingga Fitur Baru yang Sangat Menunjang

Bicara soal mesin tak perlu ditanya lagi. Ya, BMW X1 2023 akan hadir dengan satu mesin yang memiliki unit empat silinder dengan turbocharged 2.000 cc, serta keluaran tenaga 241 dk di 4.500 rpm dengan torsi 400 Nm di 1.500 rpm. 

Selain itu dari sisi tenaga kendaraan ini dilengkapi dengan transmisi kopling ganda dengan tujuh percepatan. Menarik bukan? Tentunya bisa menjadi pilihan menarik untuk para pecinta otomotif, khususnya BMW.

#bmw-x1 #kendaraan #pabrikan-jerman #tampilan-mesin

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.