Beranda Berita

Hyundai Pamerkan Mobil Eks G20, Tapi Tidak Bisa Dibeli

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Minggu, 27 November 2022 10:00 WIB
Berita - Hyundai Pamerkan Mobil Eks G20, Tapi Tidak Bisa Dibeli
Bagikan ke:

Hyundai pamerkan mobil yang digunakan pada ajang KTT G20 bertempat di Mall Ashta District 8, Jakarta Selatan. Pameran ini tentu diikuti oleh mobil listrik Hyundai yang bertugas selama KTT G20, yakni Hyundai Ioniq 5 dan Genesis Electrified G80.

Sebanyak 5 unit mobil yang dipamerkan di sana. Di antaranya 2 unit Hyundai Ioniq 5, 2 unit Genesis G80 dan 1 unit Genesis G80 Long Wheel Base.

Foto - Hyundai Pamerkan Mobil Eks G20, Tapi Tidak Bisa Dibeli

“Pertama-tama, kami ingin mengucapkan selamat dan kami sangat bangga karena Pemerintah Indonesia telah sukses menjadi tuan rumah dari G20 Summit. Kami juga sangat senang karena Hyundai bisa menjadi bagian dari perjalanan sukses Pemerintah Indonesia dalam mendukung menyukseskan perhelatan G20 ini. Selain itu, kami juga melihat antusiasme positif dari masyarakat untuk kendaraan resmi dari Hyundai yang digunakan oleh delegasi berbagai negara pada acara G20 Summit 2022. Maka dari itu, kami ingin menampilkan kendaraan-kendaraan tersebut untuk masyarakat Indonesia,” ujar Woojune Cha selaku President Director PT Hyundai Motors Indonesia (HMID).

Meski dipamerkan, namun pihak PT HMID memastikan bahwa tidak ada transaksi jual beli terkait mobil ini. Hyundai Ioniq 5 eks KTT G20 sudah diserahkan ke pihak dealer sedangkan Genesis G80 tidak dijual.

#hyundai #ioniq-5 #genesis-g80

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.