BMW X4 Tidak Akan Memiliki Penerus, Digantikan Dengan Model Ini

BMW X4 Tidak Akan Memiliki Penerus, Digantikan Dengan Model Ini

BMW X4 merupakan salah satu SAC BMW yang cukup diminati. Namun kabarnya, X4 tidak akan lagi memiliki generasi pengganti di masa yang akan datang.

Seperti dikutip dari motor1.com (16/9), X4 sebelumnya dikabarkan bakal memiliki generasi penerus yang memiliki kode bodi G46. Namun kabarnya hal ini tidak akan terjadi.

Sumber lain mengatakan bahwa X4 bakal memiliki pengganti yang memiliki penggerak listrik penuh yakni iX4. Kabar lain mengatakan bahwa iX4 akan masuk ke jalur produksi BMW pada November 2026 mendatang.

BMW X4 sendiri saat ini dipasarkan di Indonesia. Bahkan beberapa waktu lalu, X4 Life Cycle Impulsement alias LCI baru saja diluncurkan.

Ada beberapa improvement yang diterapkan pada model ini. Pada bagian luar terutama bagian fascianya, headlamp menggunakan desain baru dengan teknologi Laser Light. Aksen warna hitam gloss juga banyak ditemukan, seperti di bagian grill, dan di bagian bemper. Tidak hanya itu, desain bemper juga berubah. Secara keseluruhan, bagian depan terlihat lebih dinamis dan juga sporty.

Untuk mesinnya tidak ada perubahan. X4 LCI alias versi penyegaran ini ditenagai oleh mesin berkapasitas 2.000 cc 4 silinder Twin Power Turbo dengan tenaga mencapai 252 dk dan torsi 350 Nm. Mesin ini lantas berpadu dengan transmisi otomatik 8 percepatan konvensional dan mengalirkan semua tenaganya ke empat roda.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 

Bagikan

Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com