LMPV masih menjadi salah satu segmen yang masih cukup ‘hot’ hingga saat ini. Namun nampaknya Honda justru kurang agresif dalam menggarap segmen yang satu ini. Mobilio yang jadi andalan justru ‘dingin’ merespons pasar yang masih bergairah itu.
Rumor terkencang, dengan kehadiran All New BR-V, Honda akan memangkas keberadaan Mobilio. Dengan demikian Honda akan menamatkan eksistensi LMPV dan sepenuhnya menggantikan dengan LSUV.
Berdasar rapor penjualan, sejak beberapa waktu silam performa pasar mobil ini kurang menggembirakan. Dan sejak penyegaran di 2019, Mobilio seolah diam tanpa ada pembaharuan.
Benarkah Mobilio akan ‘Sayonara’ dari pasar Indonesia?
Untuk itu PT Honda Prospect Motor (HPM), selaku produsen Mobilio meluruskan persoalan ini. Agen Pemegang Merk (APM) Honda di Indonesia, mengatakan bahwa LMPV-nya masih eksis dan pemasarannya masih berjalan.
“Mobilio kami masih produksi dan masih dipasarkan. Mobilio itu masih punya pasar dengan konsumennya tersendiri. Jualannya pun masih bagus 450 unit per bulan,”jelas Yusak Billy, Business Innovation & Marketing Director PT HPM di sela test drive All New BR-V beberapa waktu silam.
Baca juga :Honda Mobilio Tak Jadi Mati, Hanya Akan Tersedia Versi Terendah
“Kami punya strategi untuk Mobilio. Akan seperti apakah nanti kita akan berikan informasinya. Namun yang jelas Mobilio akan kami siapkan sesuai dengan kebutuhan pasar yang ada di Indonesia,” ungkap Yusak.
Walau demikian, nampaknya HPM akan lebih memberi porsi pada segmen LSUV dengan hadirnya All New BR-V. “SUV tengah menjadi trend dunia dan juga akan jadi trend di Indonesia,” sambungnya.
Ketika disinggung mengenai fokus pemasaran Mobilio untuk keperluan fleet, Yusak mengatakan bahwa kemungkinan itu masih tetap ada dan potensinya cukup besar.
Beberapa waktu silam, narasumber OtoDriver sempat memberikan bocoran bahwa Mobilio hanya akan dipertahankan keberadaannya pada model terendah dan menyasar pada segmen fleet.