Beranda Berita

VW ‘Kombi’ Generasi Ke 7 Semakin Jelas Wujudnya

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Senin, 1 Maret 2021 10:15 WIB
Berita - VW ‘Kombi’ Generasi Ke 7 Semakin Jelas Wujudnya
Bagikan ke:

Salah satu produk Volkswagen yang paling langgeng adalah VW Type 2 atau yang dikenal sebagai VW Transporter, Combi dan Microbus. Produk yang mulai dikenal pada 1950, dikabarkan akan segera mendapatkan model terbarunya sebagai generasi ke 7.

Sosok Generasi 7, sebenarnya sudah malang melintang dipublikasi masa sejak sekitar dua tahun silam. Kabarnya sosok mobil yang satu ini akan muncul di semester dua 2021 ini.

Seperti dilansir dari autoevolution.com, wujud generasi paling mutakhir ini nyaris terekspose seutuhnya saat melakukan test di suatu tempat di kutub Utara.

Dikatakan nyaris terekspose seutuhnya, artinya ada beberapa hal yang belum dibuka. Jika melihat foto-foto yang ada, pabrikan Jerman itu masih menempelkan ‘stiker pengecoh’ pada beberapa bagian mobil seperti grill, lampu utama dan juga pada bagian buritan.

Model berkode T7 ini dikabarkan dikembangkan dari platform MQB VW yang juga digunakan pada Golf 8.

Pada dasarnya model ini menggunakan basis penggerak roda depan, namun tersedia juga pilihan penggerak semua roda (all wheel drive). Mesin bensin dan diesel jadi pilihan utamanya, di mana akan ditanamkan juga teknologi hibrida untuk memangkas polusi yang dihasilkan oleh mesinnya.

Versi plug-in hybrid dikabarkan juga akan untuk pertama kalinya pada Keluarga VW Type 2. Mesin 1.4 liter bakalan bersinergi dengan motor listrik dan daya baterai lithium-ion yang berukuran lumayan besar.

Foto - VW ‘Kombi’ Generasi Ke 7 Semakin Jelas Wujudnya

Markondez

#vw #type-2 #t7

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.