BMW memang belakangan ini menciptakan mobil dengan desain yang begitu radikal. Sebut saja BMW Seri-4, BMW M3-M4, dan BMW Seri-2 coupe yang cukup banyak diperbincangkan.
Tidak hanya publik yang membicarakan, mantan desainer BMW, Frank Stephenson juga angkat bicara mengenai hal ini. Beliau merupakan desainer BMW X5 E53 alias SUV pertama BMW yang dilahirkan di dunia.
Foto:autoevolution
Ia mengomentari desain BMW Seri-2 Coupe yang diunggah melalui youtube channel pribadinya. Bahkan tak tanggung-tanggung, ia mengkritik bahwa BMW seri-2 coupe memiliki desain yang hambar bahkan untuk bagian fascia-nya, jika grillnya dihilangkan maka orang tidak akan menyadari bahwa itu adalah sebuah BMW.
“Lampu depan cukup aneh. Bagian ujung depan, saat saya mempelajarinya, perlahan mulai menyakiti mata saya. Dan saya melihat lampu depan yang sama sekali berbeda bahasanya dengan ventilasi bawah di bawahnya, juga pada gril, serta gril bemper, dan juga kap mesin,” ungkap Frank melalui video yang diunggah dengan durasi 13 menit tersebut.
Memang secara tampilan, Seri-2 coupe generasi terbaru menghilangkan ciri khas BMW-nya terutama di bagian lampu utamanya yang hanya menggunakan proyektor tunggal. Frank juga mengomentari bahwa desain bagian depannya tidak sinkron satu sama lain.