Beranda Berita

Suzuki Indonesia Tak Terpengaruh Efek Tsunami Covid Di India

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Kamis, 13 Mei 2021 09:00 WIB
Berita - Suzuki Indonesia Tak Terpengaruh Efek Tsunami Covid Di India
Bagikan ke:

Tsunami Covid-19 yang terjadi di India memaksa beberapa pabrik otomotif untuk membatasi produksi atau bahkan menutup pabriknya. Hal ini dialami oleh Suzuki Maruti selaku produsen Suzuki di India yang berencana menutup pabriknya hingga 16 Mei mendatang.

Apakah hal ini akan berpengaruh pada performa Suzuki di Indonesia. Seperti kita ketahui bahwa beberapa produk Suzuki di tanah air seperti S-Cross, New Baleno hingga Ignis dikirim utuh dari negeri martabak.

“Fokus kami adalah kendaraan yang diproduksi di Indonesia yang memberikan kontribusi 92% penjualan. Sehingga (stopnya produksi Suzuki di India) tidak terlalu berpengaruh pada penjualan kami,” terang Donny Saputra, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dalam pesan singkatnya.

Ketika ditanya mengenai kekhawatiran terhadap kelangsungan supplay mobil CBU seperti Ignis, Donny mengatakan bahwa, sampai saat ini pihaknya belum mengkhawatirkan tentang hal tersebut.

Saat ini produk Suzuki di Indonesia didominasi oleh tiga produk dalam negeri yakni Suzuki New Carry Pick Up, XL7 dan Ertiga.

#suzuki #covid-19 #india

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.