Beranda Berita

Subaru Kembali Ke Indonesia, Andalkan Penjualan SUV XV dan Forester

Berita
Penulis: Ahmad Biondi
Kamis, 30 September 2021 13:00 WIB
Berita - Subaru Kembali Ke Indonesia, Andalkan Penjualan SUV XV dan Forester
Bagikan ke:

Akhirnya Indonesia kembali kedatangan brand yang sempat vakum berjualan, yaitu Subaru. Kini di bawah naungan PT Plaza Auto Mega (Plaza Subaru) sebagai agen pemegang merek resminya. Subaru kembali bersemangat dan akan kembali memasarkan beragam model terbaru mulai awal 2022 mendatang.

Dealer perdana pun resmi dibuka pada hari Kamis, 30 September 2021 di  Jl. Jalur Sutera Bar. No.Kav 9A, RT.002/RW.003, Kunciran, Kec. Pinang, Kota Tangerang, Banten 15144. Dan sudah membuka pelayanan untuk service dan juga spare part.

Foto - Subaru Kembali Ke Indonesia, Andalkan Penjualan SUV XV dan Forester

Arie Christopher Setiadharma yang menjabat sebagai Chief Operating Officer (COO) PT Plaza Auto Mega mengatakan, pemilihan dealer di Alam Sutera karena melihat perkembangan yang pesat di kawasan ini. Selain itu lokasi ini juga dianggap paling pas untuk mencoba performa mobil Subaru.

Arie menambahkan, bahwa lima tahun ke depan, rencana Subaru akan menghadirkan lebih dari lima dealer yang tersebar di Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan hingga Batam.

Foto - Subaru Kembali Ke Indonesia, Andalkan Penjualan SUV XV dan Forester

Sedangkan saat ditanyakan mengenai model yang paling berpotensi untuk digenjot penjualannya, Arie tidak bisa memungkiri bahwa model XV dan Forester di segmen SUV bakal menjadi fokus utama.

#subaru #dealer-subaru

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.