Next Gen Mazda CX-5 Bermesin 6 Silinder Inline Dan Penggerak Roda Belakang.

Next Gen Mazda CX-5 Bermesin 6 Silinder Inline Dan Penggerak Roda Belakang.

Rumor tentang penggunaan mesin 6 silinder inline oleh Mazda menjadi lebih benerang. Lebih spesifik lagi, konfigurasi baru 6 silinder inline dan penggerak roda belakang makin mengerucut pada Mazda CX-5 yang dijadwalkan akan mendapatkan versi terbarunya pada 2022 mendatang.

Carguide.au mengabarkan bahwa konfigurasi ini tak hanya akan berhenti pada CX-5 saja, namun akan ditularkan pada beberapa produk mobil berukuran menengah seperti generasi selanjutnya dari Mazda6.

Bahkan sebuah web Jepang Best Car Web menyebutkan bahwa kehadiran CX-5 diperkirakan akan muncul pada Desember tahun ini, sedangkan untuk Mazda6 nongol di bulan April 2022.

Belum ada detail spesifikasi tentang mesin 6 silinder ini bervolume 3.000 cc ini. Namun kehadirannya merupakan penanda ada perubahan besar pada Mazda.

Mazda sudah melakukan ancang-ancang lama untuk menjadi berorientasi untuk menyediakan kendaraan untuk segmen yang lebih mewah dan menyenangkan untuk dikendarai.

Markondez

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com