Beranda Berita

Kode Keras Kemunculan Toyota GR Corolla Ke Hadapan Publik

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Senin, 6 Desember 2021 06:00 WIB
Berita - Kode Keras Kemunculan Toyota GR Corolla Ke Hadapan Publik
Bagikan ke:

Setelah menghadirkan GR Yaris yang cukup fenomenal, Toyota Gazoo Racing juga akan merilis GR Corolla dalam waktu dekat. Hal ini sudah dibocorkan melalui akun instagram @toyotausa.

Unggahan tersebut dinilai cukup menarik. Pasalnya, terdapat dua mobil yang dipamerkan dan GR Corolla tampak tersembunyi dan ditutupi jubah kamuflase. Tidak hanya itu, terdapat sebuah container yang berisikan sebuah kode rahasia ‘ NA G16 GR Four’.

Foto - Kode Keras Kemunculan Toyota GR Corolla Ke Hadapan Publik

Tentu ini merupakan kode keras kemunculan dari Hot Hatch Toyota ini. Besar kemungkinan mesin yang digunakan bakal sama dengan GR Yaris, yakni mesin berkode G16-GTS berkapasitas 1.600 cc 3 silinder turbo dengan tenaga mesin mencapai 253 PS.

Kendati demikian, beberapa waktu lalu wujud nyata GR Corolla sudah mulai bermunculan di dunia maya. terlihat model ini tampil begitu sporty dibandingkan model Corolla biasa. Salah satu yang paling membedakan adalah kelir two-tone yang ada pada bagian eksteriornya.

Mulai dari desain bumpernya, GR Corolla ini hadir dengan desain yang agresif untuk bagian depan dan belakangnya. Sementara untuk peleknya menggunakan diameter yang cukup besar.

Foto - Kode Keras Kemunculan Toyota GR Corolla Ke Hadapan Publik

#toyota #gr-corolla

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.