Imbas Pajak Emisi, Banyak Model Mazda Yang Dapatkan Potongan Harga

Pada regulasi pajak berdasarkan gas buang, cukup banyak model mobil yang harganya terdampak.
Penulis: Aditya Widiutomo
Kamis, 18 November 2021 06:00 WIB
Berita - Imbas Pajak Emisi, Banyak Model Mazda Yang Dapatkan Potongan Harga
Bagikan ke:

Pada regulasi pajak berdasarkan gas buang, cukup banyak model mobil yang harganya terdampak. Khususnya Mazda yang mendapatkan potongan harga.

Di bulan November 2021 ini, berbagai model Mazda mendapatkan korting terkait regulasi baru ini. Model tersebut merupakan Mazda3, Mazda6, CX-3 2.0, dan juga CX-9 AWD.

Foto - Imbas Pajak Emisi, Banyak Model Mazda Yang Dapatkan Potongan Harga

Potongan harganya pun cukup fantastis. Sebut saja Maza CX-9 AWD potongan harganya mencapai Rp 68 jutaan, Mazda3 Sedan mencapai Rp 78 jutaan, dan Mazda6 Sedan potongannya mencapai Rp 90 jutaan.

Tetapi, ada juga model Mazda yang justru naik harga. Seperti Mazda2 Sedan mengalami kenaikan harga hingga Rp 18,9 jutaan, CX-3 1.5 harganya naik Rp 2,2 jutaan, dan model-model lainnya.

Berikut adalah daftar harga Mazda setelah harga regulasi pajak emisi.

Mazda2: Rp 308,8 juta menjadi Rp 327,7 juta

CX-3 1.5: Rp353,3 juta menjadi Rp 355,5 juta

CX-3 2.0: Rp 454,4 juta menjadi Rp 433,3 juta

CX-30 GT: Rp 534,4 juta menjadi Rp 536,6 juta

Mazda3 HB: Rp 525,5 juta menjadi Rp 519,9 juta

Mazda3 Sedan: Rp 568,8 juta menjadi Rp 489,9 juta

CX-5 GT: Rp 555,8 juta menjadi Rp 558,8 juta

CX-5 GT Kuro: Rp 558,8 juta menjadi Rp 562,2 juta

CX-8 Elite: Rp 759,9 juta menjadi Rp 768,8 juta

CX-9 2WD: Rp 869,9 juta

CX-9 2WD Kuro: Rp 872,2 juta

CX-9 AWD: Rp 998,9 juta menjadi Rp 930,9 juta

Mazda6 Sedan: Rp 729,9 juta menjadi Rp 639,9 juta

Mazda6 Estate: Rp 698,8 juta menjadi Rp 639,9 juta

#daftar-harga #mazda

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.