Beranda Berita

SPY SHOT: Toyota Corolla Cross

Berita
Penulis: Ahmad Biondi
Minggu, 3 Mei 2020 11:00 WIB
Berita - SPY SHOT: Toyota Corolla Cross
Bagikan ke:

Setelah kehadiran Yaris Cross beberapa waktu lalu, Toyota dikabarkan tengah mengerjakan sebuah SUV  kompak dengan dimensi yang lebih besar lagi.

Dari beberapa bocoran foto yang beredar, mobil yang dimaksud kemungkinan besar akan mengusung nama Corolla Cross. Hal tersebut diperkuat dengan ditemukannya merek dagang 'Corolla Cross' diajukan di Australia dua tahun lalu.

Beruntung saat pengujiannya di Thailand, sosok yang diduga Corolla Cross tersebut sempat tertangkap kamera. Meski demikian, seperti dilansir Rushlane, mobil tersebut mengenakan jubah RAV4 sebagai kamuflase.

Foto - SPY SHOT: Toyota Corolla Cross

Untuk tampilan keseluruhan, Corolla Cross diharapkan mengusung gaya yang berbeda dibanding Yaris Cross, sementara bagian interior juga diharapkan terasa lebih mewah dengan fitur yang lebih canggih.

Berbicara jantung pacunya, yang paling memungkinkan digunakan antara lain bensin 1.800 cc atau 2.000 cc buatan Toyota. Sedangkan dengan platform (Toyota New Global Architecture) mobil ini memungkinkan dilengkapi dengan fitur pengendalian dan keselamatan terbaik dari Toyota saat ini.

Di pasar global, mobil ini akan diposisikan di antara C-HR dan RAV4. Asia Tenggara, Australia, Amerika Utara dan Eropa diharapkan menjadi target pasar utama. Toyota Corolla Cross diharapkan memulai debutnya kepasaran pada akhir 2021 atau awal 2022 mendatang.

#toyota #corolla-cross

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.