Isuzu Panther Dalam Kondisi Kritis?

Isuzu Panther Dalam Kondisi Kritis?

Setelah beberapa waktu lalu Isuzu Panther tertimpa isu berhenti produksi dan dinyatakan hoaks, kini hal tersebut hampir bisa dipastikan kebenarannya. Hal ini dibuktikan lewat situs resmi isuzu-astra.com.

Dalam situs resminya tersebut, terlihat tidak ada lagi terpampang model Isuzu Panther. Pada kolom kategori Passenger Vehicle, kini hanya tersedia Isuzu Mu-X dan Mu-X4x4. Lantas, apakah benar Isuzu Panther punah?

"Saat ini memang sedang stop produksi karena sedang menghabiskan stock di dealer. Penjualan turun sekali jadi jangan sampai stock berlebih, " terang Poeti Annisa Moeloek,Marketing Communications Manager, PT. Isuzu Astra Motor Indonesia, saat dihubungi OtoDriver, Selasa (15/12).

Ketika ditanyakan lebih lanjut mengenai lanjut tidaknya perjalanaan si Kucing Hitam, wanita yang akrab disapa Nissa ini pun mengatakan belum bisa menjawab pertanyaan tersebut. 

Isuzu Panther memang akan terpentok regulasi emisi Euro 4 yang bakal dicanangkan pada 2021 mendatang. MPV yang yang telah memiliki usia 20 tahun lebih ini masih mengusung mesin diesel yang memiliki standar emisi Euro 2.

Stay Tune di situs OtoDriver.com untuk update berita selanjutya

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 

Bagikan

Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com