Beranda Berita

Hyundai Kona EV Tembus Jarak lebih dari 1000 km

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Jumat, 14 Agustus 2020 13:05 WIB
Berita - Hyundai Kona EV Tembus Jarak lebih dari 1000 km
Bagikan ke:

Hyundai telah berhasil mencatatkan rekor baru jarak tempuh mobil listrik. Tak main-main target yang dicanangkan adalah 1000 km untuk sekali pengisian daya dan ketiga Hyundai Kona EV berhasil melampaui target kersebut.

"Dengan tes ini, Kona Electric mengkonfirmasi apa yang sudah diketahui banyak pelanggan kami, yakni gaya hidup SUV yang andal dan efisien serta ramah lingkungan yang praktis untuk penggunaan sehari-hari," kata Jurgen Keller Managing Director Hyundai Jerman, seperti dilansir carscoops.com.

Hyundai melakukan pengujian di Sirkuit Lausitzring dan dilakukan hampir selama 35 jam. Dalam pengujian ini Hyundai mematikan AC dan sistem hiburan pada mobil, tapi lampu DRL tetap dinyalakan.

Tes ini memakan waktu selama tiga hari dan melibatkan 36 pergantian pengemudi  dengan kecepatan rata-rata antara 29-31 km / jam. Menurut Hyundai, kecepatan rata-rata ini mencerminkan kecepatan lalu lintas dalam kota yang khas di Eropa, termasuk perubahan lampu lalu lintas dan kawasan pemukiman di mana batas kecepatan maksimum adalah 30 km / jam.

Alhasil pada akhir pengujian, masingmasing kendaraan bebas emisi ini mempu menempuh jarak lebih dari 1000km dan masing-masing punya jarak tempuh yang berbeda.  Ketiga Hyundai Kona EV ini mencatat angka 1.018,7 km, 1.024,1km dan 1.026 km.

.

Foto - Hyundai Kona EV Tembus Jarak lebih dari 1000 km

Markondez

#hyundai #kona #ev

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.