Beranda Berita

Carmine Red GTS, Penanda Pencapaian Penjualan Satu Juta Porsche Cayenne

Berita
Penulis: Ahmad Biondi
Minggu, 13 Desember 2020 10:00 WIB
Berita - Carmine Red GTS, Penanda Pencapaian Penjualan Satu Juta Porsche Cayenne
Bagikan ke:

Porsche mencapai hasil terbaik meski tetap berjualan di tengah kondisi pandemi seperti sekarang ini. Jika dilihat dari data penjualan, maka SUV Cayenne mereka sudah berhasil terjual sebanyak satu juta unit.

Seperti dilansir Carscoops, menjual sebuah SUV yang sejatinya di awal kemunculannya dianggap kontroversial adalah sesuatu yang sulit. Tapi, hampir dua dekade kemudian, model ini semakin kuat, dan berfungsi sebagai tolak ukur di segmennya.

Foto - Carmine Red GTS, Penanda Pencapaian Penjualan Satu Juta Porsche Cayenne

Porsche Cayenne bisa dibilang model yang cukup menyenangkan untuk dikendarai, bahkan dibandingkan dengan model-model lainnya dari pabrikan asal Jerman tersebut.

Model ke-1 juta unit Porsche Cayenne yang terjual, adalah varian Carmine Red GTS, yang diluncurkan dari jalur perakitan Bratislava, Slovakia, sebelum dikirim ke pelanggannya di Jerman.

Sejarah Cayenne dimulai dengan model 955 generasi pertama, sebuah mobil yang benar-benar menyelamatkan Porsche dari krisis keuangan, sekaligus membangun sub-segmen baru, SUV cepat mewah.

Pada 1990-an, Porsche tidak terlalu sukses dalam hal volume penjualan. Tentu, pengenalan Boxster membantu, tetapi pada pergantian milenium, Porsche jelas membutuhkan darah segar untuk bertahan hidup, dan proyek Colorado hadir sebagai pembuka, sekaligus sebuah kolaborasi antara Porsche dan Volkswagen.

#porsche #taycan #cayenne

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.