Salah satu cara pembelian mobil yang cukup diminati di Indonesia adalah kredit. Hal ini juga berlaku pada pikap baru, Toyota New Hilux yang dirilis Kamis (27/8).
Dan Auto2000 sebagai salah satu dealer resmi Toyota menawarkan cara mudah simulasi kredit bagi konsumen New Hilux. Sebagai gambaran, harga New Hilux single cabin 2.4 DSL 4x4 M/T adalah Rp. 349.350.000 (OTR DKI Jakarta).
Bila dihitung melalui simulasi kredit, jika membayar down payment (DP) yakni 30 persen dan tenor selama 5 tahun (60 bulan). Maka DP yang dibayarkan hanya Rp 100 jutaan dan cicilan perbulan sebesar Rp 5 jutaan.
Sedangkan, harga untuk New Hilux double cabin 2.4 V (4x4) DSL A/T adalah Rp 492.800.000 (OTR DKI Jakarta). Jika, down payment (DP) yang diambil yakni 30% dan tenor selama 5 tahun (60 bulan). Maka DP yang dibayarkan ialah Rp 100 jutaan dan cicilan perbulan sebesar Rp 8 jutaan saja.
“New Hilux merupakan kendaraan komersial yang sangat cocok dipakai di wilayah pedesaan maupun perkotaan,” jelas Martogi Siahaan, Chief Executive Auto2000.
#toyota-hilux #hilux #toyota-astra-motor #toyota-indonesia #cicilan-toyota-hilux