Seolah tak puas dengan predikat sebagai jaringan dealer Toyota terbesar, Auto2000 masih saja memperluas kekuatan. Sebuah "dealer" baru diresmikannya hari ini.
Tapi dealer baru ini tak berada di dunia nyata, melainkan di dunia maya. Gebrakan ini dilakukan dengan cara mengubah website resmi www.auto2000.co.id menjadi sebuah e-commerce dan dinamakan Digiroom.
Layaknya sebuah dealer, menu utama Digiroom adalah layanan penjualan mobil baru, suku cadang dan aksesoris resmi Toyota di Indonesia. Pihak Auto2000 berani menyebut langkahnya ini sebagai e-commerce pertama untuk sebuah dealer otomotif di Indonesia.
"Sekarang business model berubah, kemudahan dan kenyamanan dalam melakukan transaksi dan menikmati layanan secara online menjadi kebutuhan utama customer di Indonesia. Dari perspektif inilah, Auto2000 melakukan improvement untuk selalu memberikan kemudahan pada pelanggan," seru Martogi Siahaan, Chief Executive Auto2000 (26/3).
Cara mengunjungi dealer digital ini pun sangat mudah, Anda hanya perlu klik www.auto2000.co.id dan semua kebutuhan konsumen yang datang ke sebuah dealer secara umum langsung bisa ditemui. Jika Anda masuk ke sebuah dealer dan langsung disambut oleh seorang staff di dealer virtual ini juga demikian.
Ada "seorang" chatbot di pojok kanan bawah bernama Tasia. Apapun pertanyaan mengenai pembelian Toyota dan aftersales bisa dijawab olehnya.
Menggunaka inspirasi ‘Toyota Showroom in Your Pocket’, Auto Digiroom ini disebut piahk Auto2000 merupakan sebuah model layanan yang praktis dan mudah.