Memperingati hari jadinya yang ke-21 tahun, Shop&Drive yang terkenal dapat melayani pergantian oli, aki, shock absorber dan aksesoris lainnya secara praktis menghadirkan beragam promo menarik.
Outlet otomotif untuk roda empat dan roda dua ini mengusung 5 pilar utama yaitu Trustworthy, Uniformity of Service, Quick & Reliable, Personalized dan Green Company. Hal tersebut membuat Shop&Drive lebih modern.
Salah satu inovasi yang membedakan Shop&Drive dengan pesaing lainnya adalah adanya layanan Battery&Oil Home Delivery, yang merupakan layanan antar dan ganti aki maupun oli dimanapun dan kapanpun. Konsumen cukup menghubungi Call Shop&Drive 15-000-15, setelah itu dapat dengan nyaman menikmati layanan tersebut.
Sementara tepat tanggal 16 November, Shop&Drive memberikan hadiah berupa produk terbaru Shell Helix Astra yaitu, 4 liter oli Shell Helix Astra 0W20, kepada 5 orang pertama yang datang ke 10 outlet terpilih Shop&Drive secara gratis. Selain itu, Shop&Drive juga menawarkan berbagai penawaran spesial yang dapat dinikmati pelanggan Shop&Drive dari tanggal 15-23 November sebagai berikut.
Untuk Oli, Shock Absorber, Aki, Aksesoris :
1. Beli 2 Gratis 2 untuk oli tipe tertentu (periode 15-17 November)
2. Diskon s/d 21% untuk Shock Absorber KYB tipe tertentu (periode 15-17 November)
3. Extra Trade in s/d 21% (maks. Rp30.000) untuk tipe tertentu aki GS Astra (periode 16-23 November)
4. Diskon s/d 21% untuk aksesoris tertentu (periode 15-17 November)
Semua promo ini berlaku untuk semua jenis pembayaran, cash, debit, kredit, maupun OVO (di outlet tertentu). Informasi lebih lanjut mengenai promo ulang tahun Shop&Drive juga dapat diakses melalui www.shopanddrive.com atau media sosial Instagram, Facebook, serta Twitter @shopanddrive.
OtoDriver