Beranda Berita

Konsep Toyota Supra Versi Balap Muncul di Tokyo

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Senin, 14 Januari 2019 08:00 WIB
Berita - Konsep Toyota Supra Versi Balap Muncul di Tokyo
Bagikan ke:

Toyota Supra versi terbaru lagi lagi dipamerkan. Namun bukan versi biasanya, kali ini versi Gazoo Racing (GR) Supra Super GT Concept diperkenalkan pada ajang Tokyo Auto Salon 2019 yang dihelat pada 11 hingga 13 Januari 2019 ini.

Dikutip dari carscoops.com (13/1), model konsep ini merupakan hasil garapan Gazoo Racing. Selain model ini, Toyota Gazoo Racing turut memamerkan model Yaris WRC, TS050 Hybrid, dan Lexus LC Nürburgring-spec 2019.

Foto - Konsep Toyota Supra Versi Balap Muncul di Tokyo

GR Supra Super GT Concept sendiri memiliki eksterior bodi dengan corak balap, seperti pada Supra konsep pertamanya, pihak Toyota juga masih tidak menjelaskan detail spesifikasi dari unit GR Supra Super GT Concept tersebut.

Besar kemungkinan, model konsep ini bakal meramaikan ajang balap GT 500 pada 2020 untuk menggantikan Lexus LC. Secara tampilan eksteriornya, GR Supra Super GT Concept relatif lebih mirip versi produksi ketimbang GR Supra Racing Concept yang dirilis sebelumnya pada ajang Geneva Motor Show 2018 lalu.

#toyota #supra

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.