Beranda Berita

Ini Dia 2 Kandidat Pengganti Mobil Presiden RI

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Senin, 8 Juli 2019 13:00 WIB
Berita - Ini Dia 2 Kandidat Pengganti Mobil Presiden RI
Bagikan ke:

Mobil dinas kepresidenan kabarnya akan segera digantikan dengan model baru. Salah satu penyebabnya adalah usia mobil orang nomor satu di Indonesia yang telah berusia 10 tahun lebih.

Berdasarkan kabar yang beredar lainnya, dua kandidat asal Jerman, yakni BMW dan Mercedes-Benz berpartisipasi untuk menjadikan mobil dinas pilihan Presiden. BMW menawarkan 7-Series Security Vehicle F02 dan Mercedes-Benz masih merahasiakannya. Namun besar kemungkinannya, The Silver Arrow menawarkan Maybach-Mercedes S600 Pullman Guard.

Lantas, seperti apa spesifikasi keduanya?

BMW 7-Series Security Vehicle F02

Foto - Ini Dia 2 Kandidat Pengganti Mobil Presiden RI

Sebernarnya, model BMW seri 7 ini bukanlah yang terbaru. Namun, BMW baru melansir mobil yang diperuntukkan khusus untuk presiden melalui generasi F02 tersebut.

Secara keamanan, BMW model ini memiliki keamanan daya tembak dengan sertifikasi  BRV 2009 dan VR7. Meski tak merinci keamanan secara keseluruhan, namun BMW seri 7 diklaim memiliki tingkat keamanan yang sangat tinggi.

Di balik kap mesinnya, Security Vehicle F02 ini dilengkapi dengan mesin berkapsitas 6.000 cc V12 dengan tenaga mencapai 544 PS dan torsi 750 Nm.

Baca juga: First Impression Mazda 3 Hatchback Generasi Terbaru

Maybach- Mercedes S600 Pullman Guard

Foto - Ini Dia 2 Kandidat Pengganti Mobil Presiden RI

Meski masih merahasiakannya, namun model ini yang disinyalir menjadi model pilihan untuk Presiden Indonesia. Namun sayangnya, belum ada spesfikasi resmi yang bisa dapat kami ketahui tentang mobil ini.

Namun yang jelas,  Maybach- Mercedes S600 Pullman Guard bakal ditenagai dengan mesin 5.500 cc V12 dengan tenaga 517 dk dan torsi 830 Nm.

#mobil #presiden

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.